Pulomas-Cempaka Putih Terendam

Rabu, 05 Februari 2014 – 10:14 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Hujan deras kembali mengguyur Jakarta pagi ini. Terpantau hampir seluruh wilayah ibukota dibasahi air hujan yang turun mulai sekitar pukul 6.00.

Tak pelak, sejumlah ruas jalan di Jakarta kembali tergenang. Kondisi ini cukup membahayakan bagi pengguna lalu lintas.

BACA JUGA: Lalu Lintas Lumpuh di Percetakan Negara

Terpantau di Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat sudah tergenang air dengan ketinggian 20 centimeter hingga 40 centimeter.

Banyak warga yang hendak beraktivitas terpaksa menerobos jalan yang direndam air. Baik dari arah Senen, maupun dari arah Pulomas, Jakarta Timur.

BACA JUGA: Air Sudah Sepaha Orang Dewasa di Percetakan Negara

Namun, tak sedikit pula pengendara sepeda motor yang harus berhenti dan memilih berteduh di tempat yang dianggap bisa melindungi dari hujan.

Jalan di perempatan Pulomas-Cempaka Mas, terpantau banyak lubang dan bergelombang. Masyarakat yang lewat tetap berhati-hati, karena kondisi jalan rusak itu membahayakan.

BACA JUGA: Setoran untuk Oknum Kepala KUA Tinggi

Belum lagi lubang-lubang di sepanjang Jalan Perintis Kemerdekaan, Pulomas, dan Jalan Letjen Suprapto, Cempaka Putih, juga membahayakan. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jalan Rusak, Pengawasan Dinas PU Lemah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler