Rapor Daerah Dilaporkan ke Presiden

Selasa, 27 April 2010 – 14:48 WIB

JAKARTA – Mendagri Gamawan Fauzi akan melaporkan hasil evaluasi kinerja pemerintahan daerah kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY)Mengenai kapan rapor kinerja pemda itu diumumkan ke publik, juga tergantung dari sikap presiden

BACA JUGA: Tak Ada Intervensi dari Istana



Gamawan Fauzi mengatakan, presiden juga telah memintanya untuk mempresentasikan hasil evaluasi kinerja pemda itu
Gamawan mengaku sudah menyiapkan bahan untuk dipaparkan di hadapan presiden

BACA JUGA: Enam Modus Mengerat Pajak

“Kita sudah menyiapkan itu untuk bahan presentasi,” ujar Gamawan Fauzi di kantornya, Selasa (27/4).

Gamawan menjelaskan, jika secara politik hasil evaluasi itu punya dampak di daerah, maka pengumumannya akan ditunda
“Saya juga minta masukan presiden, kalau secara politis merugikan, mungkin kita akan umumkan tapi kita tunda sedikit,” ujarnya.

Yang dimaksud dampak politik, karena saat ini di sejumlah daerah sedang menggelar tahapan pilkada

BACA JUGA: Hakim Minta Robert Tantular Berdamai dengan JK

Bila rapor suatu daerah jelek dan pemerintah mengumumkannya, maka bisa muncul isu pemerintah bermaksud menjatuhkan calon incumbent.

“Jangan nanti jadi isu-isu yang menjatuhkan incumbent dan segala macamIni agak kritis juga timing waktunyaJika sekarang diumumkan, bisa menjadi isu politis yang merugikan kan?” ujar Gamawan

Seperti diketahui, Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) telah menyelesaikan evaluasi kinerja pemerintahan daerahHanya saja, hasilnya belum diumumkanPadahal, sesuai ketentuan PP Nomor 6 Tahun 2008, hasil evaluasi harus diumumkan tepat pada peringatan Hari Otonomi Daerah yang jatuh pada setiap 25 April(sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cirus Masih Tetap Saksi


Redaktur : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler