Respons Presiden Jokowi soal Hoaks 7 Kontainer Surat Suara

Jumat, 04 Januari 2019 – 08:38 WIB
Presiden Joko Widodo. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, BLITAR - Presiden Joko Widodo mengajak seluruh pihak untuk menjaga ketenangan pada masa menjelang pelaksanaan Pemilu 2019. Kepala negara yang kondang dengan panggilan Jokowi itu mengimbau semua pihak agar menghindari penyebaran fitnah untuk kepentingan politik.

Presiden Jokowi menyampaikan hal itu saat menanggapi pertanyaan para jurnalis seputar hoaks mengenai adanya tujuh kontainer di Pelabuhan Tanjung Priok berisi surat suara yang telah tercoblos. Mantan gubernur DKI itu mengharapkan semua pihak menjaga suasana tetap tenang.

BACA JUGA: Jangan-jangan Andi Arief Frustrasi karena Demokrat Terpuruk

"Marilah kita hindari fitnah-fitnah seperti itu. Ini sudah mendekati pilpres. Semuanya menjaga ketenangan. Semuanya harus sejuk dalam menyampaikan hal-hal yang berkaitan dengan politik sehingga tidak menjadi pikiran-pikiran jelek dari masyarakat," kata Presiden di Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Kamis (3/01/2019).

Menurutnya, hoaks serupa bisa menimbulkan keresahan dan pikiran-pikiran negatif di tengah masyarakat. Masyarakat, katanya, bisa saja beranggapan telah terjadi kecurangan dalam pesta demokrasi lima tahunan.

BACA JUGA: Seharusnya Hasto PDIP Berterima Kasih ke Andi Arief

"Itu bisa menimbulkan pikiran-pikiran negatif, pikiran-pikiran jelek, mengenai kecurangan. Hindari hal-hal yang berkaitan dengan hoaks dan fitnah seperti itu," tandasnya.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Bisa Jadi Andi Arief Berhalusinasi soal Hoaks Surat Suara

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polri Minta Masyarakat Harus Cerdas Menyaring Informasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler