RI Usung Biodiversity di KTT Ke-19 Asean

Selasa, 15 November 2011 – 07:16 WIB

JAKARTA - Indonesia menjadi tuan rumah KTT Asean ke 19Even tersebut  menjadi even terbesar terakhir di tanah air tahun 2011 ini

BACA JUGA: Daerah Diminta Segera Tetapkan UMP 2012

Momen yang akan berlangsung di Bali 17-19 November tersebut menjadi momen puncak keketuaan Indonesia yang diberikan kesempatan menjadi keketuaan Asean sejak 1 Januari hingga 31 Desember 2011
Kesempatan tersebut juga dijadikan sebagai pembuktian kepercayaan dunia terhadap keamanan dan kemajuan Indonesia. 

”Momen ini menjadi even paling besar terakhir kali di Indonesia

BACA JUGA: Greenpeace Minta Tunda Penyegelan

Tema kali ini Community in a Global Community of Nations, mengusung keberhasilan capaian komunitas Asean,’’ ungkap Menteri Komunikasi dan Informatika Tifatul Sembiring, Senin (14/11)
Tifatul pada kegiatan ini mengemban tugas kehumasan dan media relasi Asean.

Usai KTT Asean ke 19 nanti, Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono sebagai ketua Asean akan menyerahkan keketuaan kepada Kamboja sebagai ketua pada KTT berikutnya

BACA JUGA: DPR Akan Bentuk Tim Khusus

Lebih lanjut, politisi asal PKS itu mengungkapkan, KKT kali ini dipastikan sangat ketat keamanannyaMengingat akan hadirnya kepala negara dari beberapa negara  di luar pemimpin negara-negara AseanSebut saja Presiden AS Barrack Obama, PM Tiongkok, PM Jepang,  Presiden Korea Selatan, PM India, dan Rusia yang direncanakan akan diwakili Menlu-nya.

Momentum tersebut akan dimanfaatkan tidak saja untuk pembahasan  KTT 19, akan tetapi juga diadakan pertemuan Asean plus Tiongkok, Asean plus Jepang, Asean plus Rok, Asean plus USA, Asean plus PBB, dan Asean plus IndiaAkan ada juga program spouse (isteri-isteri) kepala negara akan dipimpin langsung oleh Ibu Negara, Any Yudhoyono, yang rencananya akan melakukan penandatanganan di batu prasasti terkait KTT ke 19 di Bali

”Kesempatan ini (sebagai ketua Asean) dimanfaatkan betul untuk mengangkat citra IndonesiaSudah ada hasil dan kemajuan untuk Asean yang meliputi bidang, politik, keamananSalah satunya keberhasilan membawa dialog Thailand-Kamboja yang dilanda konflik perbatasan dengan mediasi Indonesia,’’ kata Tifatul.

Sementara itu, dalam bidang ekonomi terciptanya pasar bersama Asean meliputi kerjasama bidang UKM dan kesepakatan AFTASedangkan untuk bidang sosial budaya, tercapainya humanitarian, kerjasama bidang kesehatan, dan penanggulakan virus HIV, dan dampak bencana alam

Pada kesepatan kali ini, kehadiran presiden negara adidaya AS di KTT Asean ke 19 juga mendapat sorotan duniaDimana krisis ekonomi yang melanda Amerika-Eropa menjadi isu penting untuk diketahui duniaTermasuk tanggapan Obama akan perubahan ekonomi yang beralih ke Asia”Dunia akan menanti-nantikan pidato Barrack Obama terkait krisis yang melanda saat iniBanyak pengamat dunia memprediksi, hingga 6 bulan kedepan krisis tersebut belum usai,’’ tutur pria kelahiran Bukittinggi, Sumatera Barat, 28 September 1961 itu”Tentunya, Indonesia juga akan mendapat perhatian besar, karena Indonesia memiliki isu tersendiri yakni biodiversity pada KTT kali ini,’’ tandasnya.  (nel)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Efektif Jerat Koruptor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler