Riau Promosikan Potensi ke 15 Kedubes

Selasa, 21 Desember 2010 – 23:48 WIB

JAKARTA - Pemerintahan Provinsi Riau tidak henti-hentinya mempromosikan potensi sumber daya alam yang dimilikinya kepada pelaku dunia usaha, baik lokal maupun asingTujuannya agar mau investasi di provinsi yang kini dipimpin Gubernur Rusli Zainal itu. 

Dalam rangka promosi itu, Badan Penghubung Pemprov Riau di Jakarta mengadakan seminar tentang potensi dan peluang investasi di provinsi Riau, dengan menghadirkan perwakilan dari kedutaan negara sahabat.

Acara digelar di Hotel Paninsula Jakarta, Selasa (21/12), dengan pembicara Direktur Fasilitas Promosi daerah BKPM, Drs M Yusli Maryadi dan Kepala Badan Promosi dan Investasi (BPI) Riau, Faizal Komar Karim.

Dalam presentasinya, Faizal memaparkan potensi-potensi  SDA yang dimiliki Riau untuk dikembangkan

BACA JUGA: Jelang Disidangkan, Penahanan Wako Tomohon Diperpanjang

Baik itu di sektor transportasi, perkebunan, pembangunan jalan tol, rel kereta api, pembangkit listrik, pariwisata dan sektor lainnya.

‘’Ada dua proyek besar yang saat ini dicanangkan Pemda Riau, yakni pembangunan jalan tol dan rel kereta api dari Pekanbaru dan Dumai
Ini dibangun mengingat semakin padatnya lalu lintas, baik pengguna mobil pribadi, umum dan barang di samping daerah Dumai dijadikan sebagai Kawasan Ekonomi Khusus,’’ terang Faizal. 

Dikatakan Faizal, pihaknya akan terus meyakinkan para pelaku dunia usaha agar bisa berinvestasi di Riau

BACA JUGA: Antisipasi Balasan Teroris, Gereja Dijaga Ketat

Sebab ungkapnya, tanpa mempromosikan apa yang dimiliki Riau secara terus menerus, tetunya sulit membuat investor mau menanamkan modalnya
Diakuinya, arang banyak tahu dengan Riau, tapi tidak semua orang tahu tentang potensi yang ada di Riau.

‘’Kita harapkan dengan penjelasan kita ini paling tidak mereka mengetahui dulu tentang Riau dan potensinya, sehingga mereka bisa menginformasikan kepada investor di negaranya masing-masing tentang potensi dan peluang investasi di Riau,’’ ucap Faizal usai acara tersebut,

Sementara itu, Kepala Badan Penghubung Riau, Tarmizi Natar Nasution, menyatakan, pihaknya akan terus meyakinkan para pelaku dunia usaha

BACA JUGA: Polisi Diminta Usut Kejanggalan Seleksi CPNS

Dikatakan, Badan Penghubung juga punya tugasmenarik para pelaku usaha ke Provinsi Riau.

‘’Hari ini kita menghadirkan sebanyak 15 kedutaan dari negara sahabat, mereka kita undang untuk bisa mengetahui dengan lengkap tentang peluang investasi dengan berbagai potensi yang dimiliki Riau,’’ pungkasnya(yud/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bantah Money Politik dan Keterlibatan PNS


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler