Saatnya CS Beralih ke CC

Kamis, 28 Januari 2010 – 00:35 WIB
JAKARTA – Setelah acara Markplus Conference 2010 sukses digelar pada tangal 10 Desember lalu di Hotel Ritz Charton-Pacifik Place yang menghadirkan sekitar 4000 pesrta, Marketers club kembali menggelar dinner seminar di Hotel Four Seasons, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (27/1) malam.

Pada dinner seminar yang berjudul ‘’ Coverting Branded Service Into Care With Charakter’’ dihadiri sekitar tiga ratus peserta dari memberPada kesempatan itu mereka banyak mendapatkan pengetahuan tentang ilmu marketing terutama dalam hal Customer service (CS).

Acara yang berlangsung selama dua jam tersebut bertujuan untuk menambah pengetahuan dan wawasan mengenai bagaimana seharusnya care with character untuk dapat diaplikasikan secara profesional, untuk dapat memberikan kontribusi yang lebih efektif terhadap  perusahaan setelah mengembangkan Converting Branded Service Into Care With Charakter yang solid berdasarkan pada pemahaman akan perubahan yang signifikan  terhadap business landscape.

Seperti yang disampaikan oleh Dean of Markplus Institute of Marketing (MIM) Dr Jacky Mussry, di era yang semakin horizontal ini, customer service yang excellent bukan merupakan nilai plus tau kunci kemenangan lagi

BACA JUGA: Koordinasi Pembangunan Infrastruktur Masih Lemah

Melainkan sudah merupakan suatu syarat dasar yang harus dimiliki perusahaan untuk dapat bersaing denga kompetitornya, hal ini sama seperti aktivitas operasional rutin lainnya.

‘’ Jika customer service tidak dikelola dengan tepat maka kinerja Quality, Cost and Delivery (QCD) akan memburuk, sehingga pada akhirnya customer service akan menjadi beban baru
Karena menjadi point yng merugikan perusahaan, selain itu customer service yang tidak memiliki diferensiasi justru akan menjadi semacam’’ commoditized service’’ ujarnya

BACA JUGA: Harus Kompak Tentukan Lokasi PLTU



Oleh karena itu, menurut Jacky Mussry, ada tiga hal yang harus dipastikan agar customer service b isa menjadi efektif, ditaranya, customer service harus dirancang sesuai dengan konsep Positioning, Differentition dan Brand suatu perusahaan
Kemudian untuk memenngkan persaingan , customer service sudah waktunya di convert menjadi customer care (CC)

BACA JUGA: Exxon Tetap Incar Gas Natuna

Selain tu,customer care haruslah dijalankan oleh orang-orang yang karakternya sesuai dengan brand dari suatu perusahaan(yud/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Dituding Kurang Terbuka Soal CAFTA


Redaktur : Auri Jaya

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler