Sahroni kepada Kapolri: Calo Kenaikan Pangkat dan Mutasi Polri juga Harus Ditindak

Selasa, 21 Maret 2023 – 12:09 WIB
Ilustrasi - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni mengapresiasi ketegasan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dalam menindak oknum polisi menjadi calo penerimaan Bintara Polri.

Kapolri sebelumnya menyatakan tidak segan-segan membatalkan kelulusan calon polisi yang melakukan praktik suap dalam Sekolah Inspektur Polisi (SIP).

BACA JUGA: Irjen Ahmad Luthfi Pecat 5 Oknum Polisi Calo Bintara Polri

Dia juga memerintahkan Propam Polda Jateng memecat tidak hormat alias PTDH oknum polisi jadi calo penerimaan bintara Polri agar tidak ada lagi anggotanya yang bermain-main.

Sahroni menilai ketegasan Kapolri sebagai bentuk komitmen Jenderal Listyo Sigit guna memastikan sumber daya manusia (SDM) Polri menjadi unggul dan berintegritas.

BACA JUGA: Detik-Detik Ketua Geng Motor Brigez Dibacok 2 Pria, Pelaku Sadis Banget

"Apresiasi langkah tegas Kapolri yang langsung turun tangan berantas oknum suap di dalam Sekolah Inspektur Polisi. Sudah saatnya Polri berbenah terkait praktik suap-menyuap ini," ujar Sahroni melalui keterangan tertulis yang diterima, Selasa (21/3).

Legislator Fraksi Partai NasDem itu menyebut sudah saatnya Polri memastikan SDM yang dimiliki institusi itu benar-benar hasil seleksi murni tanpa kecurangan.

BACA JUGA: Anggota DPRD Ditodong Senapan oleh Adik yang Kalah Pilkades, Pemicunya tak Disangka

Namun, dia memnita Kapolri tidak berhenti pada penindakan calo penerimaan Bintara Polri dan praktik suap di SIP saja.

"Saya juga minta kepada Kapolri agar calo kenaikan pangkat dan mutasi juga ditindak tegas," ucap Sahroni.

Kemudian, dia juga meminta agar keputusan Kapolri menjadi perhatian bagi seluruh polisi.

Sahroni ingin para pejabat Polri, terutama para Kapolda berani menindak tegas para pelaku pelanggaran. Sebab sikap dan komitmen Jenderal Listyo sudah tegas untuk menyikat seluruh anggota yang semena-mena.

"Kita sudah sama-sama ketahui komitmen Kapolri yang tidak akan menoleransi pelanggaran anggota. Jadi, mohon jadikan itu sebagai dasar pertimbangan, selalu beri sanksi tegas kepada para oknum yang masih tidak mau ikut aturan,' pinta Sahroni.(Fat/JPNN.com)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sahroni: Restorative Justice Tidak Pantas untuk Penganiaya David Ozora


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler