SBY: Tangkap Buronan yang Lain!

Kamis, 11 Agustus 2011 – 10:55 WIB
JAKARTA- Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberikan apresiasi kepada Kapolri dan KPK yang akan membawa pulang M Nazaruddin setelah ditangkap Polisi Nasional KolombiaSBY pun memerintahkan kepada Kapolri dan KPK untuk mengejar dan menangkap buronan lainnya yang kabur ke luar negeri.

"Saya instruksikan kepada Kapolri untuk mencari dan menemukan buronan-buronan lainnya yang tisak bisa ditemukan

BACA JUGA: Nazar Ingin Jadi Orang Terkaya di Indonesia

Cari
Dunia kita hanya satu, silahkan bekerja demi tegaknya hukum di negeri kita," tegas  SBY saat membuka sidang kabinet paripurna di Kantor Presiden, Kamis (11/8).

Sementara dengan tertangkapnya Nazaruddin, SBY menyampaikan terima kasih kepada Kapolri, KPK dan kerjasama internasional yang sangat baik

BACA JUGA: Ternyata Nazar Banyak Utang

Diharapkan dengan kepulangan Nazaruddin dan diadili di tanah air, semua hal yang membingungkan masyarakat selama ini menjadi jelas.

"Biarkan hukum yang berbicara melalui pengadilan sejati
Bukan pengadilan-pengadilan yang lain," tegas SBY.

SBY pun meminta keselamatan Nazaruddin yang saat ini masih berada di Bogota, Kolombia benar-benar dijaga dengan baik

BACA JUGA: Nazaruddin Masih Digaji Negara

"Karena barangkali ada pihak-pihak yang tidak nyaman dengan kedatangannya di tanah air," kata  SBY.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hebat, Nazar Bisa Mampir Washington


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler