SBY Tantang Ibas Buktikan Kemampuannya

Sabtu, 19 Juni 2010 – 12:01 WIB

JAKARTA - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta putra bungsunya, Eddie Baskoro atau Ibas, membuktikan kemampuannya untuk menjawab keraguan sebagian kalangan atas terpilihnya Ibas sebagai Sekjen Partai Demokrat (PD)SBY menegaskan, dirinya tidak ikut campur atas terpilihnya Ibas sebagai orang nomor dua di DPP PD.
  
"Kalau itu dikaitkan dengan Eddie Baskoro, apakah Eddie Baskoro punya kemampuan, Eddie Baskro-lah yang akan menunjukkan kepada Partai Demokrat, kepada publik, kepada semua, apa yang akan dilakukan ke depan

BACA JUGA: Awas, Dana Aspirasi Diselipkan di Musrenbang

Kita tidak bisa men-judge seseorang sebelum yang bersangkutan menjalankan tugasnya," kata SBY dalam pertemuan dengan wartawan di Istana Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat (18/6).
  
Ibas kemarin juga turut hadir di Istana Cipanas
SBY memang mengajak Ibu Negara, dua putranya, menantu, dan cucunya ke Istana Cipanas.  SBY mengatakan, keraguan dari beberapa pihak merupakan tantangan bagi putra bungsunya yang berusia 28 tahun itu

BACA JUGA: Dana Aspirasi Ide Para Politisi Malas



Dia membandingkan dengan dirinya yang dulu ketika muda pernah diragukan untuk menjadi Pangdam Sumatera Selatan
"Yang bisa menjawab saya sendiri, bukan orang lain, bukan ayah saya, bukan saudara saya, bukan siapa-siapa," katanya.
  
SBY menambahkan, sejak awal tim sukses Marzuki Alie, Andi Mallarangeng, dan Anas Urbaningrum memang sama-sama menawari Ibas sebagai Sekjen

BACA JUGA: Andi Nurpati Didesak Mundur dari KPU

Karena itu, menurut ketua Dewan Pembina DPP Partai Demokrat itu, terpilihnya Ibas bukan atas campur tangan dirinya.
  
Sementara itu, untuk jajaran dewan pembina, SBY masih akan menggodok nama-nama untuk melengkapi keanggotaan lembaga yang dipimpinnyaHingga kini, yang sudah pasti hanyalah posisi wakil ketua dewan pembina yang dipercayakan kepada Marzuki Alie dan sekretaris yang dipegang Andi Mallarangeng.
  
Kabar yang beredar, selain para menteri asal Demokrat dan politisi senior, sejumlah kepala daerah bakal diajak bergabung menjadi anggota dewan pembinaNama yang masuk, antara lain, Gubernur Jatim Soekarwo dan Gubernur DKI Fauzi Bowo
  
Keduanya ikut hadir dalam pertemuan pembekalan oleh SBY di Cikeas, Bogor, Selasa malam (15/6)Acara itu merupakan pertemuan antara calon anggota dewan pembina dan ketua dewan pembinaSelain dua gubernur itu, ada pengacara kondang sekaligus Dewan Penasihat Transparency International Indonesia Todung Mulya Lubis yang ikut hadir dalam acara itu.
  
Saat dikonfirmasi, Menteri Koperasi dan UKM Syarif Hasan yang juga ikut dalam pertemuan itu membenarkan bahwa ketiganya hadir dalam pertemuan"Mereka ada minatTapi, saya tidak tahu apakah diakomodasi atau tidak," ujar mantan ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR itu.
  
Secara terpisah, politikus senior Demokrat Ahmad Mubarok juga membenarkan bahwa ketiganya ikut dalam pertemuan"Tapi, sampai di situ saja, belum definitif," tandas mantan wakil ketua umum DPP Partai Demokrat itu.
  
Menurut dia, kepengurusan lengkap jajaran dewan pembina akan diumumkan sekitar seminggu lagiSBY sekarang masih menggodok nama-nama yang bakal membantu dirinya di dewan pembina"Tepatnya, menunggu Pak SBY pulang dari ibadah umrah nanti," ungkapnya.
  
Meski demikian, dia menyatakan tidak ada masalah seandainya para gubernur itu jadi masuk"Tidak ada masalah kan" Semua orang bisa berkontribusi ikut membesarkan partai iniTapi, lebih baik tunggu saja, semua masih belum pasti," imbuhnya(sof/dyn/bay/c4)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Andi Nurpati Tunggu Kepres Pemberhentian dari KPU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler