Sebut Nama Peminta Jatah, Marzuki Dianggap Bersih

Rabu, 13 November 2013 – 14:53 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal Partai Amanat Nasional (PAN) Teguh Juwarno meminta Ketua DPR  Marzuki Alie mengungkap nama anggota DPR dan dari fraksi mana yang telah mendatangi Marzuki Alie untuk mempertanyakan jatah proyek pembangunan gedung baru DPR. Menurutnya, kalau nama-nama itu tidak diungkap, justru akan menambah noda hitam parlemen.

"Ketua DPR kan menyebut ada salah seorang anggota fraksi yang mempertanyakan jatah proyek yang diterima fraksinya kecil. Saran saya, sebut saja siapa namanya. Kalau tidak disebut, pernyataan tersebut malah menambah noda hitam parlemen di mata masyarakat sebagai sarang mafia anggaran," kata Teguh Juwarno, Rabu (13/11).

BACA JUGA: SBY Belum Tahu Dituding Nazar Terima Dana Ilegal

Berani mengungkap dan buka-bukaan lanjut Teguh, akan membersihkan nama baik Marzuki Alie bahwa pimpinan DPR memang tidak menerima uang dari rencana pembangunan gedung baru DPR yang sudah dibatalkan itu.

"Jangan setengah-setengah, karena malah menimbulkan fitnah," katanya.

BACA JUGA: DPR: SBY Harusnya Temui Pemerintah Arab Saudi

Bahkan kata anggota Komisi V itu, sikap Marzuki Alie yang terbuka akan dapat meningkatkan citra bahwa pembenahan DPR saat ini tengah berlangsung dan itu dilakukan dari dalam yang dimulai oleh Marzuki Alie sebagai Ketua DPR.

"Bila Marzuki Alie berani buka-bukaan, saya yakin ini akan semakin meningkatkan apresiasi dan elektabilitas masyarakat terhadap Marzuki Alie yang kini menjadi perserta konvensi calon presiden dari Partai Demokrat," imbuhnya. (fas/jpnn)

BACA JUGA: Sutan Ogah Tanggapi Surat Kaleng Pegawai KPK untuk Anas

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kapolri Usul Revisi UU Narkoba


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler