Sengketa Empat Pilkada Lampung Masuk MK

Senin, 12 Juli 2010 – 19:36 WIB

JAKARTA -- Empat pemilukada kabupaten/kota di wilayah Provinsi Lampung tercatat siap diproses secara hukum di hadapan Majelis Hakim KonstitusiEmpat pemilukada tersebut adalah pemilukada Kabupaten Lampung Selatan, Kabupaten Lampung Timur, Kota Bandar Lampung dan Kota Metro.

Sengketa hasil pemilukada Kabupaten Lampung Selatan sudah lebih dulu diajukan oleh tiga pasangan calon

BACA JUGA: Putusan Sengketa Pilkada Kobar Diakui Berat

Sedangkan, Sengketa pemilukada Kabupaten Lampung Timur diajukan oleh satu pasangan calon yakni Yusran Amirullah-Bambang Iman Santoso
Pasangan tersebut mendaftarkan gugatan pada tanggal 8 Juli lalu dengan tanda terima perkara 1018 / PAN.MK/VII/2010.

Sementara, sengketa pemilukada Kota Bandarlampung diajukan oleh pasangan Kherlani-MW Heru Sambodo (Khado) sehari setelah pasangan Yusran-Bambang mengajukan gugatan

BACA JUGA: Anggota DPR Malas, Pimpinan Cemas

Pasangan Khado yang mendapat tanda terima perkara 1035/PAN.MK/VII/2010 itu menunjuk Victor Nadapdap sebagai kuasa hukumnya.

Sedangkan, hasil pemilukada Kota Metro menyusul dipersengketakan oleh pasangan Djohan-Herno Iswanto
Pasangan tersebut melalui kuasa pemohon Maydar R Dewi mendaftarkan gugatannya ke MK Senin (12/7) dan mendapat tanda terima perkara 1035/PAN.MK/VII/2010.

“Gugatan yang kami ajukan bersifat umum saja

BACA JUGA: Diajukan ke MK Lantaran KPUD Berpihak

Seperti persoalan hasil perolehan suara,” kata Syahirul Alamsyah, salah satu kuasa pemohon yang
hadir di gedung MKNamun, dirinya tak dapat menjelaskan gugatan bersifat umum tersebut secara lebih rinci.

Menurut keterangan petugas Registrasi Pendaftaran Perkara MK, Agusniwan Etra, seluruh perkara tersebut masih belum mendapatkan nomor register perkaraAlhasil, jadwal persidangan pun belum dapat ditentukan“Jadwal sidangnya kami masih belum tahu,” kata Etra(wdi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Perlu Panggil Saut Sirait


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler