Si Merah Ceri Yang Punya Manfaat Dahsyat

Selasa, 01 Agustus 2017 – 23:57 WIB
Ceri. Foto: Pixabay

jpnn.com - UKURAN buah ceri memang kecil, tapi tidak bisa Anda remehkan begitu saja.

Banyak kandungan vitamin dan mineral yang ada pada buah ceri.

BACA JUGA: Tips Merawat Rambut Tetap Berkilau Setelah Dicat

Maka tak heran jika buah ini sangat bisa diandalkan sebagai sumber buah yang baik untuk kesehatan.

Berikut ini beberapa manfaat dan khasiat ceri untuk kesehatan Anda, seperti dilansir laman Care2:

BACA JUGA: Gejala Menopause Lebih Buruk Menimpa Wanita Gemuk


1. Melawan diabetes

Ceri memiliki indeks glikemik rendah, lebih rendah dari aprikot, anggur, persik, blueberry atau plum. Hal ini membuat mereka menjadi camilan yang lebih baik daripada banyak buah lainnya, terutama bagi penderita diabetes.

BACA JUGA: 9 Manfaat Madu yang Mungkin Belum Anda Ketahui

2. Mempromosikan tidur yang lebih baik

Minum jus ceri 30 menit setelah bangun tidur dan 30 menit sebelum makan malam. Dalam sebuah penelitian, para peserta mampu meningkatkan asupan melatonin mereka dengan mengikuti rutinitas ini.

Ceri merupakan sumber melatonin yang baik, yang membantu mengatur siklus tidur kita. Ceri juga telah ditemukan mampu untuk membantu mereka yang mengalami jet lag.

Catatan: Ada tingkat melatonin yang lebih tinggi pada ceri asam dibandingkan dengan ceri manis.

3. Mengurangi lemak perut

Periset menemukan bahwa tikus yang diberi makan bubuk ceri utuh dalam makanan tinggi lemak justru tidak mendapatkan banyak lemak di tubuh mereka.

4. Membantu mengatasi penyakit Alzheimer

Alzheimer's Association menempatkan ceri sebagai salah satu makanan penguat memori karena kaya akan antioksidan.

5. Mengurangi resiko stroke

Ceri tart memberikan manfaat kardiovaskular. Antosianin, yang merupakan pigmen yang memberi warna pada ceri tart dengan warna merahnya bisa mengaktifkan PPAR yang mengatur gen yang terlibat dalam metabolisme lemak dan glukosa.

Hal ini mengurangi risiko kolesterol tinggi, tekanan darah dan diabetes, menurut penelitian dari University of Michigan Health System.

6. Memperlambat penuaan kulit

Ceri memiliki tingkat antioksidan tertinggi dari buah apapun. Antioksidan membantu tubuh melawan radikal bebas yang membuat Anda terlihat tua.

Minum satu gelas jus ceri setiap hari bisa memperlambat proses penuaan, menurut Ilmuwan dari Michigan State University.

Jus ceri juga dianjurkan sebagai pengobatan alternatif untuk kondisi kulit lainnya.

7. Menurunkan risiko serangan gout

Mengonsumsi ceri bisa menurunkan risiko serangan asam urat sebesar 35 persen, dalam sebuah penelitian yang meneliti 633 pasien asam urat, yang dilakukan oleh Zhang Yuqing, profesor kedokteran dan kesehatan masyarakat di Universitas Boston.

Pasien asam urat yang mengonsumsi ceri selama dua hari memiliki risiko serangan asam urat 35 persen lebih rendah, dibandingkan dengan mereka yang tidak makan ceri.

8. Mengurangi rasa sakit otot

Minum satu cangkir jus cart tart bisa mengurangi radang dan nyeri otot.

9. Membantu mengatur tekanan darah

Ceri sangat tinggi potassium yang membantu mengatur detak jantung dan tekanan darah serta mengurangi risiko hipertensi.

Fitosterol dalam ceri membantu mengurangi kadar kolesterol jahat.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bawang Merah, Diam-Diam Bisa Lawan Kanker


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Buah Ceri  

Terpopuler