Soetrisno Bachir ke AS Lihat Pilpres

Kamis, 23 Oktober 2008 – 16:31 WIB
JAKARTA - Ketua Umum DPP PAN Soetrisno Bachir (SB) melakukan lawatan ke Amerika SerikatSalah satu agenda lawatan pengganti Amien Rais itu adalah melihat secara langsung proses pencoblosan  presiden Negeri Paman Sam itu pada 4 November mendatang.

"SB akan menjadi satu-satunya ketua umum parpol di Indonesia yang menyaksikan pemilihan presiden Amerika secara langsung di Amerika,'' ujar Adang D Bokin selaku media relation SB dalam rilisnya ke JPNN, Kamis (23/10).

Menurut mantan wartawan itu, SB sejak awal pekan ini sudah berada di negeri Paman Sam dan akan berada di sana selama selama tiga minggu

BACA JUGA: Handphone Muchdi Dikloning ?

Dalam kunjungan ke AS, lanjut Adang, Sutrisnor Bachir yang sering dipanggil dengan nama Mas Tris itu akan mengadakan serangkaian kunjungan ke sejumlah tokoh, melakukan pertemuan dengan pengusaha dan sejumlah komunitas Indonesia di Amerika, serta bertemu pimpinan Partai Demokrat Amerika.

"Partai Demokrat dipilih karena menjadi pemenang pemilu Amerika
Selain itu, platform dan  kerja-kerja politik Demokrat sejalan Partai Amanat Nasional yang lebih mengedepankan perubahan dan pembangunan ekonomi,'' jelas Adang.

Pertemuan dengan pimpinan Demokrat akan lebih punya makna strategis jika kemudian Barack Obama juga memenangkan pemilihan presiden

BACA JUGA: Karir Kapolda Sumut Bisa Terganggu

''SB ingin belajar banyak ke Demokrat di AS tentang bagaimana membangun partai yang modern dan cara memenangkan pemilihan presiden,'' ungkapnya

Adang juga mengungkapkan, agenda penting lain kunjungan SB ke Amerika adalah melihat dampak krisis keuangan global
Sebelum terbang ke Amerika, katanya, SB telah mendapat laporan dari kolega-kolega bisnisnya di negara super power itu bahwa kondisi perekonomian benar-benar gawat.

"Dari keterangan Mas Tris, makin banyak kelas menangah AS yang tiba-tiba jatuh miskin

BACA JUGA: MA Berhentikan Tujuh Hakim Indisipliner

Di sejumlah sudut New York saat ini ditemukan makin banyak gelandanganSaking lesunya perekonomian AS, banyak orang mau menjual rumah dan mobil tapi tidak ada yang mau beliDengan terbang langsung ke Amerika, Mas Tris akan merasakan dan melihat secara langsung dahsyatnya dampak krisis yang sedang dialami rakyat Amerika," jelas Adang.(ara)

Namun yang tak kalah menghebohkan dari kunjungan SB ke AS adalah rencananya berinvestasi di sana"Selama ini banyak pengusaha asal Amerika menanamkan modalnya di Indonesia Tapi SB sebaliknya, justru dia juga menanamkan modal di AmerikaSB ingin mendorong agar para pengusaha Indonesia tidak hanya jago kandang, tapi juga berani bersaing di kancah global termasuk Amerika," tukas Adang.(ara)

BACA ARTIKEL LAINNYA... MUI Seriusi Temuan Obat Berlemak Babi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler