Sop tanpa Lemak, Bondan pun Kebelet Nyicip

Minggu, 27 Juni 2010 – 11:44 WIB
MEDAN- Indonesia kaya sekali dengan kuliner bernama sopDi seluruh penjuru Nusantara memiliki masakan sop dengan aneka rasa dan ciri khas daerah masing-masing

BACA JUGA: Hepatitis Mulai Jadi Pusat Perhatian Dunia

Begitu juga dengan sop di Medan
Salah stau rumah makan yang paling banyak dikunjungi adalah Rumah Makan (RM) Hj Uty Jalan Besar Medan-Tanjungmorawa

BACA JUGA: Tekanan Ekonomi, Ribuan Warga Pati Sakit Jiwa

Sepintas tidak ada yang beda dengan  rumah makan yang khusus menyajikan sop ini, tempatnya sederhana berdindingkan gedek dan beratapkan daun rumbia.  

Tapi jangan salah, ahli kuliner Bondan Winarno ternyata juga kebelet mencicipi rasa sop yang disajikan
Tepatnya, pada  15 Juli 2008 RM Hj Uty ini dikunjungi Host Program Televisi Wisata Kuliner itu

BACA JUGA: Cara Jitu Atasi Anak Tak Doyan Sayur

Padahal warung itu baru beroperasi 2004 lalu“Waktu itu saya heran kenapa rumah makan saya datangi pak BondanPerasaan saya gembira dan bangga,” kata Hj Dara Sukmalia, Pemilih RM Hj Uty.
 
Awal mulanya, ibu tiga anak berdarah Jawa-Banjar ini tidak menyangka usahanya akan maju seperti sekarang iniSoalnya pertama kali buka untuk menghabiskan 1,5 kg daging sulitTapi sekarang sudah menghabiskan 12-15 kg daging setiap hari.

Bak seperti magnet, saat jam makan tiba pengunjung tanpa diundang singgah makan di RM Hj UtyBahkan, 30 kursi yang disediakan kadang kala kurang untuk menampung para pengunjungTapi untungnya pengunjung datang silih bergantiDatang, makan dan pulang“Seperti inilah kondisi sekarang,” ungkap perempuan yang mengenakan jilbab ini
Apa yang buat penasaran kenapa RM ini jadi favorit?  Dari hasil wawancara dengan beberapa pengunjung, sop yang disajikan RM Hj Uty beda dengan sop yang lainDari sisi rasa, sop Hj Uty luar biasaAroma rempah-rempah (pala dan merica) menambah selera makanSelain itu, daging yang disajikan juga daging asli tanpa lemak

Hal ini juga diakui, Dara SukmaliaDia bilang setiap kali membeli daging untuk bahan baku sop  tidak pernah diikutkan lemaknya“Yang kita sajikan daging asli agar tidak lengket-lengket di mulut,” ungkapnya

Hhmm..enak juga siang-siang begini ngomongin soal sop.(dra/fuz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiap Tahun, Junk Food Renggut Nyawa 40 ribu Warga Inggris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler