BEKASI TIMUR -- Untuk menampung jumlah pemudik tahun ini, PTKereta Api Indonesia (KAI) menyiapkan enam kereta tambahan. Hal itu disampaikan Wakil Kepala Stasiun Bekasi Edi Sarwono kepada Radar Bekasi, kemarin
BACA JUGA: Puluhan Pemudik Tidak Terangkut
"Sebanyak 6 kereta tambahan disiapkan untuk kelancaran mudik tahun ini," katanya.Menurut Edi, sebenarnya ada tujuh kereta yang disiapkan PT KAI
BACA JUGA: Lebaran, RSUD dan Puskesmas Dilarang Tolak Pasien
"Satu kereta khusus membawa kendaraan bermotor," jelasnya.Kereta tambahan itu antara lain, Senja Utama Jogja, Purwojaya, Sawung Galing Lebaran, Cirebon Express, Bandowoso, Kertajaya Lebaran
Selain itu, lanjut Edi, PT
BACA JUGA: Hentikan Kontroversi THR
KAI juga meresmikan dan meluncurkan kereta AC ekonomi baru dengan nama Bandawoso jurusan KutuarjoHarganya pun relatif murah sekitar Rp70 ribu"Mulai tadi malam kereta ini resmi beroperasi," katanya.Sementara itu, pantauan Radar Bekasi di Stasiun Bekasi kegiatan penumpang terlihat makin meningkat sejak Jumat (3/9) lalu"Memang volume penumpang semakin meningkat," lanjut Edi.
Bahkan, kata Edi, banyak penumpang yang mulai memadati stasiun Bekasi dan mereka rela menginap di Stasiun untuk mendapatkan tempat duduk hingga tiket"Saya rela nunggu tempat duduk, asalkan dapat mudik ke Solo," ujar Priyono ditemui di Peron Stasiun Bekasi.
Hal serupa dikatakan Marsinah yang mengungkapkan akan menunggu di Stasiun BekasiAsalkan, bisa mendapatkan tempat duduk"Tahun lalu saya berdiri, tahun ini saya harus dapat tempat duduk," ujar ibu dua anak ini sambil menyusui anaknya yang masih balita(dul)
BACA ARTIKEL LAINNYA... 12 Motor Tabrakan Beruntun di Kalimalang
Redaktur : Tim Redaksi