Tak Ada Sambutan Meriah untuk Jokowi di Sidrap

Rabu, 05 November 2014 – 11:16 WIB

jpnn.com - SIDRAP - Kunjungan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) ke Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Rabu (5/11) bakal berlangsung tanpa sambutan yang meriah dari masyarakat.

Sangat berbeda dengan presiden sebelumnya. Seperti dilansir Fajar Online (JPNN Grup), sebelum presiden tiba, tidak ada anak-anak sekolah yang berdiri di jalan, dan sangat sedikit umbul umbul apalagi spanduk ucapan selamat datang.

BACA JUGA: Mantan Camat Tangerang Dipersiapkan Pimpin Kecamatan di Makassar

Kabarnya, penyambutan yang tidak begitu meriah tersebut, atas arahan Jokowi. Presiden yang datang bersama Mensesneg, dan Menteri Pertanian itu, tidak ingin masyarakat repot, dengan menunggu berjam-jam.

Presiden dijadwalkan berkunjung meninjau rencana pembangunan irigasi sekunder Belawae di Desa Bendoro, Kecamatan Watang Sidenreng, Kabupaten Sidrap, dengan pesawat helikopter.

BACA JUGA: Keluhkan Aksi Mahasiswa Tolak Kenaikan Harga BBM

Desa Bendoro, terletak sekira 7 kilometer dari Kota Sidrap. Demi mengunjungi daerah lumbung beras tersebut,  Jokowi bahkan menolak undangan Pemerintah Provinsi untuk menghadiri seremonial perayaan Hari Pangan yang meriah di Maccini Sombala, Makassar.

Presiden dijadwalkan tiba di Bandara pukul 11.00 WITA. Selain Sidrap, kabarnya, Jokowi juga akan berkunjung ke Pinrang. (sbi)

BACA JUGA: Keppres Belum Turun, Kursi Sekda Sumut Bisa Diisi Plh

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bahas Tiga Aturan Tentang Aceh, Gubernur Temui JK


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler