Tampil Live di TV, Kapolri Sulit Lacak Nazaruddin

Kamis, 21 Juli 2011 – 19:17 WIB

JAKARTA — Saat aparat penegak hukum terus mencari keberadaannya, tersangka kasus suap wisma atlet, M Nazaruddin justru dengan mudahnya melakukan komunikasi dengan tampil live di dua televisi nasionalMenyikapi hal ini, Kapolri Jenderal Timur Pradopo berjanji akan menyelidiki.

‘’Apa yang terjadi dua hari ini baik yang di Metro TV maupun TV One, itu bagian tindak lanjut penyelidikan, artinya dari posisinya tentunya sudah dalam proses kami,’’ kata Timur menjawab wartawan di Istana Negara, Kamis (21/7).

Namun Timur menolak untuk menjelaskan sejauh mana kepastian lokasi asal Nazaruddin bisa melakukan komunikasi

BACA JUGA: KPK Jago Nyadap tapi Nazaruddin Bisa Bebas Ngoceh

Semuanya disebut masih dalam penyelidikan pihaknya.

‘’Tentunya sekali lagi perlu proses karena komunikasi itu banyak fasilitas, sehingga tidak semudah misalnya, bisa tahu secara cepat posisinya
Salah satunya kita berkoordinasi dengan Menkominfo,’’ kata Timur.

Selain dengan Menkoinfo, untuk melacak keberadaan Nazaruddin, Kapolri juga masih berkoordinasi dengan Interpol

BACA JUGA: BEM UI dan KAJS Minta RUU BPJS Segera Disahkan

Namun kata Timur, sejauh ini masih belum diketahui dimana posisi tepat mantan bendahara Partai Demokrat tersebut berada.

‘’Semua masih perlu kepastian
Kita sedang bekerja sama, memang dari beberapa titik kita belum bisa menyimpulkan ada di mana

BACA JUGA: MK: Panja Tidak Bisa Dituntut

Tapi proses itu sedang berlanjut,’’ kata Timur(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Harus Ultimatum Kapolri, Tangkap atau Dicopot!


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler