jpnn.com, PYONGYANG - Amerika Serikat dan Korea Utara belum lelah saling mengancam satu sama lain. Setelah Presiden AS Donald Trump menyatakan siap menghancurkan Korut dalam pidatonya di sidang umum PBB, Rabu (20/9) lalu, sekarang giliran Kim Jong-un melancarkan balasan.
Pemimpin tertinggi Korut itu berjanji akan membuat Trump merasakan konsekuensi dari pidatonya tersebut.
BACA JUGA: Dianggap Melecehkan Melania Trump, Iklan Baliho Diturunkan
"Saya akan membuat pemegang kekuasaan tertinggi Amerika Serikat membayar mahal atas pidatonya yang menyerukan penghancuran total DPRK (nama resmi Korut)," ujar Kim seperti diberitakan media milik pemerintah Korut KNCA, Jumat (22/10).
Kim menganggap Trump sama sekali tidak punya niat baik untuk meredakan situasi. Pidato tersebut juga semakin meyakinkan cucu Kim Il Sung itu bahwa keputusannya mengejar ambisi nuklir sangat tepat.
BACA JUGA: Wakapolri Minta ASEAN Mewaspadai Dampak Konflik di Korea
Pernyataan Kim kali ini terkesan sangat emosional. Dia berkali-kali menggunakan kata-kata kasar dan makian untuk menyebut Trump.
Salah satunya adalah "dotard", kata usang untuk menyebut orang tua yang sudah pikun atau linglung.
BACA JUGA: Ancam Korut, Trump Sama Sekali Tak Singgung Rohingya
"Saya pasti akan menundukkan si dotard sakit jiwa dari AS itu dengan api," ujarnya.
Kim tidak menyebutkan secara spesifik apa yang akan dilakukannya terhadap AS. Dia hanya mengaku tengah mempertimbangkan, "balasan paling keras dalam sejarah".
Seperti diketahui, saat ini Korea Utara diyakini sudah sukses mengembangkan bom hidrogen. Senjata nuklir itu memiliki kekuatan penghancur berkali-kali lipat lebih besar dari bom atom yang dijatuhkan AS di Hirosima dan Nagasaki pada masa Perang Dunia II lalu. (REUTERS/NBC/dil/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Emmy Penuh Sindiran untuk Presiden Trump
Redaktur & Reporter : Adil