Tekuk Nuggets, Spurs Petik 15 Kemenangan Beruntun

Kamis, 27 Maret 2014 – 16:44 WIB

jpnn.com - SAN ANTONIO - Laju kemenangan San Antonio Spurs belum juga berhenti. Tony Parker dkk kini sudah memetik 15 kemenangan beruntun di kompetisi basket paling megah di dunia itu.

Itu terjadi setelah Spurs berhasil menghentikan perlawanan Denver Nuggets dengan skor tipis 108-103 dalam laga yang dilangsungkan di AT&T Center, San Antonio, Kamis (27/3) WIB.

BACA JUGA: Zaccheroni: Jepang Bukan Underdog di Piala Dunia

Kolaborasi The Big Three menjadi kunci kemenangan Spurs. Tim Duncan menjadi yang paling bersinar setelah berhasil membukukan double double dengan 29 poin dan 13 rebound.

Sementara Parker dan Manu Ginobili sama-sama menyumbangkan sepuluh angka. Dengan kemenangan itu, Spurs membukukan rekor 55-16. Itu adalah catatan terbaik di liga.

BACA JUGA: Li Na Ditantang Cibulkova di Semifinal Sony Open

"Mereka membuat pertandingan menjadi sengit. Mereka juga bermain dengan banyak tenaga. Kami melakukan beberapa kesalahan kecil seperti easy layup," terang Parker pada ESPN.

Di kubu Nuggets, Aaron Brooks menjadi pemain tersubur dengan koleksi 25 angka. Kenneth Faried menambah 24 angka untuk Nuggets. Dengan kekalahan itu, Nuggets kini memiliki rekor 32-40. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Porto Alegre Ancam Mundur Dari Tuan Rumah Piala Dunia

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marc Marquez Menangi Laureus Award


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler