Terpilih Ketum KNPI, Taufan Diminta Buktikan Janji

Minggu, 30 Oktober 2011 – 19:46 WIB

JAKARTA - Terpilih sebagai Ketua Umum KNPI, Taufan E N Rotorasiko diminta segera  membuktikan janjinya untuk menaungi seluruh pemuda IndonesiaIa diminta untuk mengembalikan khittah KNPI, tidak terjebak dalam politik praktis dan membawa perubahan ke arah yang lebih baik lagi sesuai dengan janjinya saat mencalonkan diri

BACA JUGA: Naik 23 Persen, Dana Otsus Harus Diusut



Permintaan itu dikemukakan Pengamat Sosial politik Universitas Gadjah Madah (UGM), Arie Sudjito kepada wartawan yang menyoroti konflik di balik terpilihnya TEN - sapaan akrab Taufan E N Rotorasiko-
Arie mengatakan adanya kubu-kubu yang menolak terpilihnya TEN adalah hal biasa dalam proses demokrasi

BACA JUGA: Megawati: Pilpres 2014 Masih Jauh

Sebab, pertentangan seperti di tubuh KNPI hal hampir terjadi di setiap kongres baik di partai politik maupun organiasi kemasyarkatan.

""Soal protes dari sebagian OKP yang tidak puas terhadap terpilihnya TEN adalah wajar
Itu hanya riak-riak kecil demokrasi yang justru akan menguatkan KNPI

BACA JUGA: Target Legislasi Tinggi, Kualitas Dipertanyakan

Makanya, TEN harus mampu menggaransi kepemimpinannya sebagai pembaruan di tubuh KNPI,"" ujar Arie Minggu (30/10)Pernyataan ini terkait dengan gugatan hasil kongres yang dilakukan OKP Pemuda Katolik yang dimotori Natalis Situmorang, Ketua Umum Gerakan Pemuda Islam, Rahmat Kardie, Ketua Umum PB HMI, Fajri  dan Bernard utusan dari GMNI

Yang terpenting sekarang yang harus dilakukan TEN, kata Arie adalah berupaya menyatukan kembali organisasi kepemuduaan di bawah naungan KNPITermasuk kata dia, meminimalisir terciptanya kubu-kubuan di KNPI yang bisa mengarah kepada perpecahan

Menurut Arie, kongres ulang KNPI bisa saja digelar kalau memang terpilihnya TEN melanggar aturanTapi kalau tidak, kata dia, TEN cukup membuat kontrak baru kapada OKP dengan jaminan KNPI tetap independen dan menjangkau saluruh kepentingan pemuda Indonesia

""OKP yang tidak setuju sebenarnya harus memberikan kesempatan kepada TENApakah KNPI mampu mereformasi dirinya di bawah kepemimpinan TEN? Itu yg harus dan perlu ditungguInilah momentum yang paling tepat untuk itu,"" tegasnya.

Arie menilai kemenangan TEN sebenarnya sudah memenuhi persyaratan dan sudah sah dengan dukungan 4 OKP ditambah 1 DPD KNPI saat pencalonanSementara untuk menjadi Ketum kata dia,  harus memenuhi 20 persen suara sesuai AD/ART KNPI

Jika hanya ada 1 calon lanjut Arie yang memenuhi kuota 20 persen maka otomatis langsung ditetapkan sebagai calon tunggal, namun jika ada beberapa calon yang memenuhi kuota 20 persen maka diadakan pemilihan sampai menghasilkan ketum terpilih dengan dukungan 50 persen  ditambah 1 suara(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bawaslu Tegaskan KPU Buton Langar Kode Etik


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler