Tertangkap, Maling Diikat di Tiang Listrik Seharian

Rabu, 23 Maret 2011 – 01:13 WIB
Jendri, pelaku pencurian 100 kilogram besi ulir di salah satu ruko yang berada di kompleks Plaza Botania Garden, Batam Centre ditelanjangi lalu diikat di tiang listrik oleh warga yang kesal melihat perbuatan Jendri, Selasa (22/3). Foto; Iman Wachyudi/ Batam Pos

BATAM - Apes betul maling yang satu iniSudah ditangkap, masih dikerjain sepanjag hari

BACA JUGA: Anak Pakai Handuk, Bapak Terangsang

Sebelum diserahkan ke polisi, warga dan sekuriti di kompleks Plaza Botania Garden, Batam Center menelanjangi dan mengikat pemulung bernama Jendri di sebuah tiang listrik


Pria berumur 28 tahun itu hampir 6 jam disekap karena warga kesal dengan perbuatannya

BACA JUGA: Ditilang, Ibu Jari Polisi Digigit

Pasalnya, sekitar pukul 02.00 dinihari kemarin (22/3) pemulung yang beralamat di Punggur itu kepergok tengah mencuri hampir 100 kilogram besi ulir di salah satu ruko yang berada di lantai dua plaza tersebut


Hujan deras yang mengguyur kota Batam malam itu tidak meluluhkan nyalinya untuk beraksi

BACA JUGA: Selingkuh, Kepala Desa Dikudeta

Tapi aksinya itu diketahui sekuriti yang berpatroli dan mendengar ada suara aneh dari ruko yang masih dalam tahap renovasi itu.

Menurut Basman, sekuriti setempat, ia dan rekan-rekannya berusaha menyelidiki asal suara yang muncul di lantai dua rukoMelihat cahaya senter yang dinyalakan mereka, pelaku mencoba kabur dengan cara melompat dari lantai dua"Dia juga melompati pagar dan lari menuju perumahan Marbela," ujar Basman seperti dilansir Batam Pos.

Ia nyaris kehilangan jejak pria dua anak ituPasalnya Jendri berusaha bersembunyi dengan cara telungkup di dalam rerumputan di balik tembok.

Cahaya senter yang diarahkan tepat ke tubuhnya membuatnya tak bisa berbuat banyakSi pemulung dan maling besi itu langsung diarak ke depan plaza dan ditelanjangi serta diikat.

Warga yang emosi ikut menggebukinya lantaran kesal sering terjadinya kehilangan barang di kawasan ruko tersebutPelaku diikat warga sejak pukul 02.00 WIB hingga pukul 08.00 WIB setelah polisi dari Polsekta Batam Kota datang menjemputnya.

Kepada wartawan, Jendri mengaku melakukan perbuatannya untuk menafkahi istri dan anak-anaknya"Saya tak punya kerja lain lagiTapi ini (pencurian,red) baru yang pertama saya lakukanya," katanya.

Kapolsek Batam Kota AKP Heryana mengatakan pelaku masih dalam penyelidikan jajarannya"Tidak tertutup kemungkinan kalau dia sudah berkali-kali mencuri," tukasnya.

Adapun barang bukti yang berhasil diamankan menurut Kapolsek yakni 10 batang besi ulir seberat hampir 100 kilogram dan sebuah sepeda motor becak (bentor) milik pelaku yang digunakan untuk mengangkut barang hasil curian itu.(spt)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cicit Soeharto Merasa Aman Nyabu Bareng Pamen Polri


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler