Tidak Suka Nasi, Tak Perlu Diet

Minggu, 19 Juni 2011 – 18:25 WIB
DENGAN bertambahnya usia seorang perempuan yang memasuki masa remaja atau awal dewasa, seketika itu pula keinginannya tampil cantik munculBeragam cara dilakukan

BACA JUGA: BKMOM Targetkan 1000 Operasi Katarak Setahun

Mulai rajin berdandan hingga berdiet.
 
Tasya pun demikian
Kini gadis manis kelahiran 22 November 1992 itu sangat peduli pada penampilannya

BACA JUGA: Penderita HIV/AIDS di Medan Capai 2.560 Orang

Bahkan, untuk soal berdandan, dia bisa melakukannya sendiri sejak duduk di kelas dua SMP
"Menjaga penampilan, menurutku, adalah hal yang sangat penting

BACA JUGA: Stop Pakai HP saat Berkendara!!!

Sebab, dengan tampil cantik, selain bisa membahagiakan diri sendiri, kita mampu menyenangkan orang lain," katanya.
 
Tasya menambahkan, pintar berdandan juga memberikan banyak keuntunganSalah satunya, jika sedang syuting atau mengisi acara, dirinya tidak perlu antre lama-lama didandani oleh make-up artist"Cukup dandan sendiri saja sudah selesai," ujarnya.
 
Namun, berbeda dengan berdandan, untuk soal diet, pemain film Sinema Romantis dan Nothing Is Private itu mengaku tidak pernah melakukannyaMenurut Tasya, memang dirinya tidak suka ngemil atau makanJadi, tidak perlu diet pun, pola makan sudah teratur secara otomatis"Makan nasi saja mungkin dalam seminggu hanya lima kaliPorsinya pun sedikit," jelasnya.
 
Pemilik lesung pipi itu juga rajin mengonsumsi buah dan sayurTak jarang, karena kebiasaannya itu, Tasya mendapat komplain dari sang mama"Mama tuh paling khawatir kalau aku nggak mau makan nasiPadahal, menurutku, itu nggak apa-apaSaking khawatirnya kadang mama maksain nyuapin makanan," ujarnya lantas tertawa.  
 
Meski tidak suka mengemil atau makan, Tasya tetap memiliki makanan favoritMenurut dia, jika sudah bertemu dengan mi dan pasta, seketika itu pula nafsu makannya melonjak drastis
 
Hal tersebut terlihat saat Tasya dinner di Singapura pada Jumat lalu (17/6)Di salah satu food court yang berada di mal kawasan Orchard Road, sengan antusias Tasya memesan seporsi laksa, sejenis makanan berbahan dasar mi dengan bumbu kari kental khas Melayu.
 
Saat pesanannya datang, Tasya langsung melahapnyaTidak butuh waktu lama bagi dirinya untuk menuntaskan seporsi laksa yang disajikan dengan udang, telur, dan tahu itu di dalam sebuah mangkuk besar"Sumpah ini enak bangetMemang sudah rencana dari IndonesiaMau makan laksaSoalnya, kata temanku laksa di sini enak banget," katanya.
 
Selain seporsi laksa, malam itu Tasya menghabiskan beberapa aneka buah dan air tebu madu"Ini yang tidak boleh dilupakanHarus banyak makan buah biar banyak seratSekaligus untuk menghaluskan dan mengencangkan kulit," ujarnya berbagi tip(nji/c7/ayi)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Perempuan Motor Ekonomi Masyarakat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler