Tiga Kader Demokrat Dipastikan Bersaing

Selasa, 23 Maret 2010 – 20:38 WIB

JAKARTA - Setidaknya, tiga kader Partai Demokrat dipastikan akan bersaing memperebutkan jabatan Ketua UmumMeski kongres parpol tersebut baru akan dilaksanakan Mei mendatang, namun nama-nama yang bakal mengisi bursa untuk menggantikan Hadi Utomo itu sudah bermunculan.

Menurut Ketua DPP Partai Demokrat, tiga nama itu masing-masing adalah Marzuki Alie, mantan Sekjen Partai Demokrat yang kini menjabat sebagai Ketua DPR, Andi Mallarangeng (Menteri Pemuda dan Olahraga), serta Anas Urbaningrum (Ketua Fraksi Partai Demokrat di DPR)

BACA JUGA: Menteri Minim Kontribusi ke Suara Parpol

"Siapa yang terpilih jadi Ketua Umum, yang kalah itu disusun lagi dalam format kepengurusan
Tidak ada satupun tokoh partai, aktivis partai yang disingkirkan dalam kepengurusan,” kata Djafar Hafsah di sela-sela diskusi di Jakarta, Selasa (23/3).

Djafar mengatakan bahwa ketiga kader Demokrat yang bersaing itu, akan memperebutkan dukungan dari sekitar 500 DPC, 33 DPD dan satu (suara) dari DPP Partai Demokrat

BACA JUGA: Yakin Gunakan Hak Menyatakan Pendapat

“Semua yang maju mempunyai kriteria, mempunyai kelebihan dan kekurangan masing-masing,” ungkapnya.

Mantan Dirjen Tanaman Pangan di Kementerian Pertanian itu sendiri mengaku akan ikut meramaikan bursa Ketua Umum, jika mendapat amanah dari pengurus cabang dan daerah, karena dalam AD/ART Partai Demokrat tidak ada pembatasan jumlah kandidat Ketua Umum, asalkan memenuhi persyaratan
Lantas, bagaimana dengan sikap Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), terhadap kandidat yang akan bersaing tersebut?

Menurut Djafar, SBY akan bersikap netral dan memberikan jaminan kepada setiap kandidat untuk mendapatkan perlakuan yang sama

BACA JUGA: Izin Atasan Boleh Diabaikan

Diungkapkan Djafar pula, meskipun nama-nama itu sudah santer disebut di internal Demokrat, namun hingga saat ini belum ada yang mendeklarasikan diri, karena Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Demokrat sendiri baru akan digelar 27-28 April di Jakarta, yang akan membahas soal kriteria kandidat Ketua Umum, persiapan pelaksanaan kongres, termasuk draft tata tertib dan agenda kongres(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Seluruhnya Panwas Terima Fasilitas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler