Torres Bisa Disimpan

Rabu, 07 Juli 2010 – 08:34 WIB
PERFORMA - Salah satu aksi Fernando Torres di lapangan, dalam laga lawan Portugal, 29 Juni lalu. Foto: Ryan Pierse/Getty Images/FIFA.com.

DUA tahun lalu, Fernando Torres menjadi pahlawan SpanyolDia mencetak gol semata wayang La Furia Roja - sebutan Spanyol - di final Euro 2008

BACA JUGA: Lahm Ingin Gusur Ballack

Kebetulan, lawannya juga Jerman
Namun, di semifinal Piala Dunia kali ini, Torres terancam gagal mengulang prestasi istimewa tersebut.

Ya, pelatih Spanyol Vicente del Bosque belum memastikan apakah Torres kembali turun sebagai starter dalam laga dini hari nanti

BACA JUGA: Saling Serang Dua Tim Ofensif

Penyebabnya jelas, Torres belum kembali ke kondisi seratus persen usai menjalani operasi lutut April lalu
Meski selalu diturunkan sejak menit pertama dalam empat laga terakhir Matador - sebutan lain Spanyol - striker Liverpoll ini belum mencetak satu gol pun.

"Dia tetap memberi kontribusi besar buat kami

BACA JUGA: Kalahkan Uruguay 3-2, Belanda ke Final

Bisa mencetak gol atau tidak, kerja keras dan kepribadiannya di lapangan yang telah mengantar kami ke babak ini," kata Del Bosque, sebagaimana dikutip Sky Sports"Tapi itu bukan berarti posisinya sebagai starter tidak bisa diganggu gugatKans dia tampil di semifinal sama saja dengan pemain lain, yakni fifty-fifty," lanjut dia.

Del Bosque mengaku tetap mempercayai TorresNamun, pertandingan melawan Jerman sangat berbeda dengan laga-laga sebelumnyaDengan karakter kedua tim yang sama-sama menyerang, Del Bosque membutuhkan kekuatan penuh di sektor depan demi mengejar gol cepatItu bisa terjadi jika Spanyol lebih mengoptimalkan sektor sayap, dan bukan dengan mengandalkan striker kembar sebagai ujung tombak.

"Saya tidak akan menyerah dengan persoalan yang dihadapi TorresSaya pikir, dia kurang mendapat dukungan dari sektor tengahMenghadapi Jerman, kami memang harus mengubah strategi," lanjut eks entrenador Real Madrid tersebut.

Torres sendiri sadar bahwa posisinya sebagai starter sedang terancamDengan David Villa sedang on fire, Del Bosque pasti lebih memilih penyerang Barcelona tersebut jika harus menurunkan skema satu strikerTerlebih Torres sendiri menyadari kondisinya belum seratus persen.

"Menurut saya, memang tidak ada pemain yang posisinya amanSkuad Spanyol sangat kompetitifPemain mana saja bisa tergusur dari posisi starter, termasuk saya," ungkap Torres, sebagaimana dilansir Marca.

"Yang perlu saya lakukan hanyalah berusaha keras supaya kondisi saya membaik sebelum laga melawan JermanTapi kalaupun saya tidak masuk starting line up, saya akan mendukung tim dari bench," lanjutnya legawa.

Meski performa Torres di Piala Dunia tidak maksimal, pesona dia di mata bos-bos klub elite Eropa belum pudarDikabarkan, pemilik Chelsea Roman Abramovich terbang ke Afsel demi melakukan pendekatan terhadap striker 27 tahun tersebutBahkan, milyuner minyak asal Rusia tersebut sudah menyiapkan dana sebesar GBP 55 juta (setara Rp 757 miliar)(na)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Verifikasi Setengah Hati Klub ISL


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler