Urip Juga Peras Glenn Yusuf

Kamis, 24 Juli 2008 – 14:59 WIB

JAKARTA - Jaksa Urip Tri Gunawan, dalam kesaksian penasihat hukum Glenn Yusuf, meminta sejumlah uang terkait kasus suap dengan Artalyta Suryani.
Ketua tim penyelidik kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) Kejaksaan Agung itu juga telah minta uang kepada mantan Kepala Badan Penyehatan Perbankan Nasional (BPPN) Glenn MS YusufGlenn diminta menyediakan sejumlah uang dan apabila tidak dituruti Glenn diancam bakal dijadikan tersangka

BACA JUGA: SKB Baru untuk Sektor Bisnis

Glenn akhirnya menyerahkan Rp110 juta ke jaksa kontroversial itu.

Dalam kesaksian penasihat hukum Glenn Yusuf, Reno Iskandarsyah, SH yang dihadirkan sebagai saksi pada persidangan perkara dugaan suap dan pemerasan dengan terdakwa Urip Tri Gunawan di pengadilan tindak pidana korupsi (tipikor) di Jakarta, Kamis (24/7).

Reno menjelaskan, pada mulanya Glenn enggan menuruti permintaan Urip
"Tapi akhirnya terpaksa memenuhi permintaan terdakwa karena jika tidak, diancam dijadikan tersangka," ungkap Reno.

Pada kesempatan yang sama, Reno mengakui dirinya pernah menemui Urip di Gedung Bundar Kejaksaan Agung pada pertengahan Februari 2008

BACA JUGA: Pemda Membangkang, Mendagri Cemas

Dia datang ke sana karena dipanggil salah satu anak buah Urip yang bernama Hendro Dewanto, yang juga seorang jaksa di Kejagung.

Melalui Hendro inilah, tekanan Urip itu disampaikan
"Hendro bilang, klien saya bisa kena pidana," kata Reno

BACA JUGA: RI-Vietnam Rintis Pemberantasan Korupsi

Pernyataan Hendro itu disampaikan sebelum dirinya bertemu langsung dengan Urip.

"Setelah itu saya bertemu Urip di ruangannya, Urip bilang, 'klien Anda bisa jadi tersangka nih'Saya bertanya, terus bagaimana Pak? Dia bilang, 'ya kita koordinasi lah'," urai Reno menceritakan dialognya dengan Urip.

Ketua majelis hakim Teguh Hariyanto meminta Reno untuk menjelaskan makna kata 'koordinasi' ituSecara tegas dan dengan nada enteng, Reno menjawab, "Ya minta duit Pak."

Lebih lanjut Reno menceritakan, tahap berikutnya dia melakukan koordinasi seperti yang dimaksudSepekan setelah pertemuan itu, dia menyerahkan uang cash sebesar Rp 110 juta langsung ke Urip di gedung Bundar Kejagung.

Sikap Urip diberi uang sebanyak itu? Urip merasa uang itu masih kurang dan minta tambahan lagiSaat Reno tanya Urip apakah yang diminta Rp150 juta ataukah Rp200 juta? Tanpa malu-malu Urip menyebut angka Rp1 miliar.

"Dia bilang, tidak, Rp 1 miliarLantas saya bilang, saya nggak tahu klien saya mampu atau tidak," kata  RenoMenanggapi hal itu, sambung Reno, Urip menyatakan bahwa Glenn pasti mampu memenuhi permintaanya ituUrip, masih kata Reno, malah menyarankan agar Glenn minta uang saja ke Sjamsul Nursalim, bila merasa tak punya uang(sam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... DPR Warning Depag Soal Pelayanan Haji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler