Warga Bentrok dengan Polisi

Dipicu Penyerangan Terhadap Ajaran Salafiyah

Senin, 23 Februari 2009 – 16:54 WIB
JAKARTA - Ratusan warga Dusun Mesanggok, Desa Gapuk, Kecamatan Gerung, Kabupaten Lombok Barat (Lobar), terlibat bentrok dengan aparat kepolisian di Jalan Raya Jembatan Kembar, Gerung, Lobar, Senin (23/2).

Bentrokan itu terjadi karena dipicu penangkapan dua warga desa setempat oleh aparat kepolisian, karena diduga telah melakukan aksi pengrusakan terhadap rumah H Nasehat, pimpinan ajaran SalafiyahWalaupun tak menelan korban jiwa, namun bentrokan tersebut cukup mengganggu arus lalu lintas dari dan ke pelabuhan Lembar.

Melihat insiden tersebut, polisi baik yang berseragam maupun yang berpakaian preman (intel, Red) dengan bersenjata lengkap terpaksa turun ke jalan guna melakukan pencegahan

BACA JUGA: 70 Persen Guru di Kepri Belum S1

Terutama untuk menghalangi warga yang hendak melakukan pengrusakan kantor Polres Lobar, yang kebetulan berada tidak jauh dari lokasi insiden
Dari insiden itu, polisi pun meringkus dua orang warga yang diduga telah melakukan provokasi dan pelemparan terhadap petugas.

Kapolres Lobar AKBP Agus Suyanto saat dihubungi JPNN, Senin (23/2) mengatakan, pihaknya saat ini sedang memeriksa secara intensif dua warga yang berhasil ditangkap oleh anak buahnya

BACA JUGA: Hujan Lenyapkan Titik Api di Sumbar

''Kami terus berupaya berkordinasi dengan tokoh masyarakat untuk menenangkan warga,'' kata Agus Suyanto.

Sementara itu, salah seorang sumber yang enggan identitasnya dipublikasikan menyatakan, akibat bentrokan itu, polisi tampak tetap berjaga-jaga
Bahkan, untuk mengantisipasi munculnya aksi susulan, ratusan personel dari Polres Lobar dikerahkan

BACA JUGA: Semua Legislator Manado Dipolisikan

Sedangkan warga sudah berhasil dibubarkan secara paksa.

''Aksi itu bermula dari peristiwa penyerangan terhadap pengikut paham Salafiyah yang terjadi Jumat malam (20/2) lalu,'' katanya.

Akibat dari insiden tersebut, sedikitnya enam rumah milik penganut Salafiyah di Dusun Mesanggok, Lobar, rusak berat(sid/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... OPM Serang Pos Polisi di Tingginambut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler