Warga Terima Beras Miskin Busuk

Senin, 16 November 2009 – 10:06 WIB
RUTENG- Warga asal Kelurahan Wali Kecamatan Langke Rembong, Kabupaten Manggarai, NTT mendatangi kantor Bupati Manggarai memprotes jatah beras untuk masyarakat miskin (raskin) yang dibagikan karena kualitas sangat buruk dan tidak layak untuk dikonsumsi.

"Jatah raskin yang kami terima sangat jelek, tidak layak untuk dikonsumsi sebab semuanya sudah rusak, berwarna kuning dan sangat kotorBeras tersebut cocok untuk dijadikan pakan ternak," kata Benediktus.

Mereka mengatakan, warga sudah mendatangi dan melaporkan kasus tersebut kepada Bupati Manggarai bahkan beras yang rusak tersebut sudah dikembalikan ke Bulog melalui pemerintah

BACA JUGA: Bentrok Gunakan Senjata Api



Dikatakan Benediktus, beras tersebut sebetulnya tidak diberikan secara gratis tetapi warga membelinya dengan harga sesuai ketentuan
Namun, kondisi beras sangat jelek

BACA JUGA: Aktivis WWF Hilang di Pedalaman Kalteng

Karena itu warga mempertanyakan mutu beras tersebut
Jika memang demikian, kata Antonius, sebaiknya beras yang sudah rusak tidak perlu dibagikan lagi kepada masyarakat sebab jika terus dipaksanakan maka beras tersebut diyakini tidak akan dikonsumsi

BACA JUGA: Makelar SK Masih Gentayangan

"Kualitas beras tersebut sangat jelek dan tidak layak untuk konsumsi," kata Benediktus.

Ditambahkan, masalah raskin mutu jelek sudah sering disampaikan ke aparat kelurahanTetapi, jawabannya selalu tidak memuaskanMalah, mereka menyuruh membawa masalah ke pemerintah kabupatenKarena itu, warga sengaja membawa raskin yang rusak tersebut ke kantor bupati sehingga bisa ketahui kondisi riilnya"Kalau ada pantauan dari pemerintah, maka mutu beras yang diberikan sesuai standar sehingga tidak merugikan masyarakat," katanya.

Kabag Ekonomi Setda Manggarai, Marsel Gambang menjelaskan kejadian yang dialami warga Kelurahan Wali juga hampir terjadi di tempat lainKarena itu pihaknya meminta agar pihak Sub Divre Bulog Ruteng untuk segera mempertanggungjawabkan persoalan tersebutBila perlu, katanya, beras-beras tersebut segera diganti

Dikatakan, Bulog harus menyiapkan beras yang sesuai standar sehingga tidak merugikan warga penerima raskin"Bulog harus segera mengganti beras tersebut," katanya(kr2/fuz/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Teluk Tomini Kian Kritis


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler