Yusril Pastikan PBB Sudah Siap Hadapi Pilkada Serentak

Selasa, 30 Juni 2015 – 19:19 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Izha Mahendra mengaku tidak khawatir soal peluang partainya di pemilihan kepala daerah serentak yang akan digelar Desember nanti. Meski PBB sebagai kontestan Pemilu Legislatif 2014 tak punya kursi di DPR RI, tapi Yusril mengklaim partainya punya kekuatan cukup di daerah.

"Tidak masalah karena di daerah PBB cukup kuat. Hanya sayangnya kita di pusat terpojokkan," kata Yusril di kantor Kemenkum HAM, Selasa (30/6).

BACA JUGA: 8 Calon Kada di Sumatera Utara Diduga Punya Catatan Korupsi

Menurutnya, kekuatan PBB di daerah tercermin dari banyaknya kader yang menduduki kursi DPRD baik di tingkat provinsi maupun kabupaten kota. Dia mencontohkan salah satunya di Kabupaten Mimika, Papua. Dari 20 kursi DPRD Mimika, tujuh di antaranya diduki kader PBB.

Lebih lanjut Yusril mengatakan, sejauh ini persiapan partainya dalam menghadapi pilkada berjalan dengan sangat baik. Bahkan, PBB di beberapa daerah sudah menjalin koalisi dengan partai-partai lain.

BACA JUGA: Polri Harus Lebih Cermat Memetakan Daerah Rawan Konflik Pilkada 2015

"Yang sudah nyata seperti di Sibolga itu PBB bergabung dengan Golkar. Di Belitung Timur tujuh partai bergabung bersama PBB. Jadi di daerah itu cukup banyak," pungkasnya.(dil/jpnn)

BACA JUGA: Jelang Pilkada, Polri Antisipasi Laporan Ijazah Palsu

BACA ARTIKEL LAINNYA... Curiga Ada Agenda Tersembunyi di Balik RUU BI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler