3 Senpi yang Diamankan dari KKB Ternyata Milik TNI, Ini Penjelasan Pangdam Cenderawasih
Jenazah kru dan penumpang helikopter MI-17 yang berjumlah 12 orang itu dievakuasi dari lokasi pada bulan Februari 2020.
Adapun nama-nama prajurit TNI yang meninggal akibat kecelakaan helikopter terdiri atas kru helikopter MI-17, yaitu Kapten CPN Aris (pilot), Letnan Satu CPN Bambang sebagai flight engineer (pilot), Letnan Satu CPN Ahwar (kopilot), Sersan Kepala Suriatna (T/I), Sersan Dua Dita Ilham (bintara avionika), Prajurit Kepala Dwi Purnomo (mekanik), dan Prajurit Satu Asharul (mekanik).
Korban dari Yonif 725/WRG, yakni Sersan Dua Ikrar Setya Nainggolan (komandan regu), Prajurit Satu Yaniarius Loe (tamtama bantuan senapan otomatis), Prajurit Satu Risno (tamtama penembak senapan 1/GLM), Prajurit Dua Sujono Kaimudin (tamtama penembak senapan 2), dan Prajurit Dua Tegar Hadi Sentana (tamtama penembak senapan 4).(antara/jpnn)