4 Tips Kendalikan Kolesterol Tinggi Secara Alami
Sebuah studi yang dilakukan tentang pola kesehatan global memperkirakan lemak trans mungkin bertanggung jawab atas 8 persen kematian akibat penyakit jantung di seluruh dunia.
Oleh karena itu, penting untuk menghindari makanan yang mengandung lemak trans tinggi.
4. Berhenti Merokok
Merokok bisa meningkatkan LDL dan menurunkan HDL, yang pada gilirannya meningkatkan risiko penyakit jantung.
Hal ini dibuktikan dalam sebuah penelitian besar pada tahun 2009 terhadap beberapa ribu orang dewasa di Asia Pasifik.
Penelitian tersebut menemukan merokok telah dikaitkan dengan penurunan kadar HDL dan peningkatan kolesterol total.
Untungnya, berhenti merokok bisa membalikkan efek berbahaya ini.
Dalam sebuah penelitian, orang yang berhenti merokok diketahui mengalami peningkatan kolesterol HDL sebanyak 5 persen dalam kurun waktu satu tahun.