Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Cara Praktis yang Efektif Cegah Meningitis

Senin, 30 April 2018 – 04:29 WIB
5 Cara Praktis yang Efektif Cegah Meningitis - JPNN.COM
Beragam jenis makanan. Foto: ilustrasi

Tak sekadar itu, meningitis juga dapat menyebabkan terjadinya keluhan badan lemas, ruam merah di kulit, merasa silau saat terpapar cahaya terang, muntah-muntah dan kejang.

Gejala meningitis pada bayi

Gejala meningitis pada bayi terlihat tidak khas. Biasanya, yang timbul adalah demam, bayi tampak rewel dan tidak mau makan atau menyusu. Di samping itu, bayi juga sering menangis dengan suara tinggi atau menjerit, tampak sangat lemas dan mengantuk, hingga kejang-kejang.

“Pada bayi yang ubun-ubunnya masih terbuka, kepala terlihat seperti menonjol dan keras,” lengkap dr. Sepri.

Jika meningitis tidak diobati

Meningitis yang terjadi secara berkelanjutan atau tidak mendapatkan penanganan tepat akan menimbulkan sejumlah komplikasi. Berikut beberapa di antaranya:

- Kehilangan pendengaran maupun penglihatan, sebagian atau seluruhnya
- Konsentrasi atau ingatan yang terganggu hingga lumpuh otak
- Badan lemas terus-menerus
- Gangguan bicara, keseimbangan dan koordinasi tubuh
- Munculnya jaringan mati seperti pada diabetes (gangrene)
- Kematian.

Cara mencegah meningitis

Meningitis memberikan gejala yang sangat bervariasi, tergantung usia penderitanya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close