Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

5 Khasiat Rutin Minum Air Lemon Campur Madu Setiap Pagi

Kamis, 11 Mei 2023 – 07:10 WIB
5 Khasiat Rutin Minum Air Lemon Campur Madu Setiap Pagi - JPNN.COM
Ilustrasi air lemon. Foto : Ricardo/JPNN.com

Dengan demikian, mengonsumsi lemon dan madu secara teratur setiap pagi akan mendapatkan tubuh yang lebih sehat dan tidak mudah terserang penyakit.

3. Membantu detoksifikasi tubuh

Jika tetap ingin melakukan detoksifikasi tubuh dengan biaya yang lebih terjangkau, sebaiknya membuat minuman detoks sendiri.

Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat minuman sehat ini cukup mudah, yaitu dengan lemon dan madu saja.

Asam sitrat yang ada di dalam lemon tentunya akan membantu tubuh mengeluarkan racun yang mengendap di hati maupun usus.

Ditambah dengan madu yang mempunyai khasiat luar biasa untuk kesehatan, minuman detoks ini akan memberikan hasil yang maksimal selama dikonsumsi secara teratur dengan kadar yang tepat.

4. Meningkatkan energi

Jika biasa bangun setiap pagi tanpa semangat, minuman yang satu ini bisa menjadi alternatif minuman di pagi hari yang tepat.

Minuman berbahan dasar lemon yang dicampur dengan madu tentu saja mampu memberikan efek menyegarkan tubuh.

Segarnya lemon yang ditambah dengan madu yang dikenal sebagai makanan untuk menunjang energi, tentu saja akan mampu memberikan energi yang cukup di pagi hari.

Ada beberapa manfaat rutin minum air lemon yang dicampur dengan madu setiap pagi yang baik untuk kesehatan tubuh Anda seperti sumber energi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA