Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

6 Kebiasaan Saat Liburan Ini Bikin Gampang Sakit

Sabtu, 04 Januari 2020 – 03:35 WIB
6 Kebiasaan Saat Liburan Ini Bikin Gampang Sakit - JPNN.COM
Ilustrasi liburan bersama anak. Foto: holidayhypermarket

Ada penelitian yang mengatakan bahwa konsumsi lebih dari 400 miligram kafein dalam sehari pada orang dewasa bisa  menyebabkan insomnia, migrain, sakit perut atau lekas marah.

6. Lupa minum air putih

Saking asyiknya menikmati suasana saat liburan, Anda malah lupa minum air putih. Hal ini bisa berujung pada terjadinya dehidrasi, yang bisa mencetuskan terjadinya gejala urine berwarna pekat, konsentrasi menurun, badan lemas, pusing berputar hingga kehilangan kesadaran.

Nah, bagi Anda yang ingin liburan tanpa terserang penyakit, sebaiknya hindari melakukan hal-hal yang telah disebutkan di atas. Jangan lupa sertai dengan tindakan berikut agar tubuh benar-benar terlindung dari penyakit selama liburan:

Vaksin

Vaksin adalah cara paling efektif untuk mencegah penularan penyakit. Vaksin sangat penting untuk Anda dapatkan, apalagi bila hendak berkunjung ke daerah atau negara endemis penyakit. Diskusikan dengan dokter mengenai vaksin apa saja yang dibutuhkan.

Bawa obat dan suplemen kesehatan

Bawa selalu obat-obatan yang rutin Anda konsumsi. Di samping itu, Anda juga perlu membawa suplemen kesehatan untuk meningkatkan daya tahan tubuh sehingga Anda tidak mudah terserang penyakit.

Jangan sampai liburan Anda yang menyenangkan jadi terganggu bila mendadak tubuh Anda sakit.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News