Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

7 Manfaat Jus Jeruk Nipis untuk Ibu Hamil, Nomor 4 Luar Biasa

Senin, 10 Oktober 2022 – 05:58 WIB
7 Manfaat Jus Jeruk Nipis untuk Ibu Hamil, Nomor 4 Luar Biasa - JPNN.COM
Jeruk nipis. Foto: damrong rattanapong/123rf

Berikut penjelasannya, seperti dikutip laman Stylecraze.com.

1. Sumber Vitamin C

Ibu hamil sering mengalami kekurangan vitamin C. Buah jeruk seperti jeruk nipis adalah sumber vitamin C yang sangat baik.

Oleh karena itu, asupan jus jeruk nipis secara teratur bisa memberi tubuh dosis tambahan vitamin C, sehingga menurunkan kebutuhan suplemen vitamin.

2. Mengobati Sembelit dan Gangguan Pencernaan

Sembelit dan gangguan pencernaan adalah bagian tak terpisahkan dari kehamilan.

Menjadi stimulan hati, air jeruk nipis mengontrol gerakan usus, sehingga mencegah kondisi seperti sembelit dan diare.

Konsumsi air jeruk nipis secara teratur bisa membuat buang air besar menjadi mudah, dan mengobati gangguan pencernaan selain membuat Anda tetap terhidrasi.

3. Kaya Antioksidan

Kandungan vitamin C dalam jeruk nipis merupakan antioksidan yang kuat.

Dengan demikian, air jeruk nipis bertindak sebagai pembersih yang bagus untuk membuang racun dan radikal bebas dari sistem Anda.

Ada beberapa manfaat rutin minum jus jeruk nipis untuk ibu hamil dan salah satunya ialah membantu mengelola tekanan darah tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News