8 Manfaat Ajaib Sawi Hijau untuk Kesehatan, Nomor 3 Stabilkan Kolesterol
Sabtu, 14 November 2020 – 15:19 WIB
6. Cegah kanker
Sawi hijau dan jenis sawi lainnya memiliki sifat anti kanker. Folat berperan dalam produksi dan perbaikan DNA, sehingga bisa mencegah pembentukan sel kanker akibat mutasi pada DNA.
Sawi juga mengandung vitamin C, vitamin E, dan beta-karoten. Nutrisi ini memiliki sifat antioksidan kuat yang membantu melindungi sel terhadap kerusakan oleh radikal bebas.
7. Cegah anemia
Anemia bisa disebabkan karena kekurangan zat besi dalam tubuh.
Sawi kaya akan zat besi dan folat.
Zat besi membantu menjaga hemoglobin tetap terkontrol yang mencegah timbulnya anemia.
Folat membantu tubuh menyerap zat besi lebih efisien, yang kemudian bisa meningkatkan produksi sel darah merah oleh tubuh.