Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ada Hal Lebih Penting dari Kenaikan Gaji PNS & PPPK, Ingat Nasib Honorer PR1

Jumat, 02 Februari 2024 – 14:59 WIB
Ada Hal Lebih Penting dari Kenaikan Gaji PNS & PPPK, Ingat Nasib Honorer PR1 - JPNN.COM
Dewan Pembina Forum Honorer K2 Tenaga Teknis Administrasi Nur Baitih. Foto: Ricardo/Dok. JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Pemerintah sudah menaikkan gaji PNS dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau PPPK. 

Kenaikan gaji PPPK dan PNS akan dibayarkan pemerintah pada Maret mendatang, lengkap dengan rapelan. 

Namun, pemerintah diingatkan untuk tidak melupakan janjinya menyelesaikan masalah honorer lewat jalur PPPK.

"Alhamdulillah ada kenaikan secara bertahap untuk PNS dan PPPK walaupun 8 persen saja. Selamat kepada teman-teman yang akan menikmatinya dalam waktu dekat ini," kata Dewan Pembina Forum Honorer K2 Tenaga Teknis Administrasi Nur Baitih kepada JPNN.com, Jumat (2/2)

Namun, dia mengimbau agar para ASN baik PNS maupun PPPK tidak berlebihan meluapkan kegembiraannya.

Sebab, masih ada teman-teman seperjuangan yang masih berstatus honorer K2 sampai saat ini.

Kenaikan gaji ASN, Nur Baitih menganggapnya sebagai apresiasi atas kinerja PPPK atau PNS.

Namun, akan jauh lebih mengapresiasi jika niat pemerintah segera terwujud, yaitu menuntaskan honorer dengan mengangkat mereka menjadi ASN PPPK.

Bunda Nur mengatakan bahwa ada hal lebih penting dari kenaikan gaji PNS dan PPPK, jangan lupa nasib honorer PR1.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA