Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Angkat Sukarelawan Jadi Menteri, Jokowi Tunjukkan Kekecewaan terhadap PDIP

Selasa, 18 Juli 2023 – 22:17 WIB
Angkat Sukarelawan Jadi Menteri, Jokowi Tunjukkan Kekecewaan terhadap PDIP - JPNN.COM
Presiden Jokowi melantik Budi Arie Setiadi sebagai Menkominfo di Istana Negara, Jakarta, Senin (17/7/2023). Foto: ANTARA/Desca Lidya Natalia

"Relawan Jokowi begitu penting. Sebab, itu adalah kekuatan besar bagi Jokowi dalam menghadapi PDIP, yang selalu meremehkan Jokowi," sambung Jokowi.

Menurut Efriza, PDIP selalu berpikir bahwa Jokowi adalah petugas partainya. Padahal bagi Jokowi, ia juga bisa berperan besar dalam perpolitikan pemilu 2024 ini.

Dia memandang, dengan dilantiknya Budi Arie, Jokowi bukan sekadar menyentil PDIP, tetapi sudah menunjukkan kekecewaan dan pembangkangannya secara tidak langsung.

Sebab, ketika Budi Arie dengan Projo mendukung Prabowo, PDIP menyentil Projo yang dianggap tidak konsisten.

"Artinya, Jokowi punya kekecewaan yang terpendam kepada PDIP. Bisa diterka, Jokowi sebal, karena PDIP terlihat mengabaikan Jokowi dan Relawan Jokowi dalam berperan besar di Pilpres 2024 untuk Ganjar, semua kendali diluar jangkauan mereka," kata Efriza. (dil/jpnn)

Pengamat Politik Citra Institute Efriza menilai hal adalah bentuk sikap balas budi Jokowi kepada sukarelawannya

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close