Anies Sebut 211 Sekolah Jakarta Terendam Banjir
Minggu, 05 Januari 2020 – 06:00 WIB
Sementara itu, Kepala Sekolah SMA 8 Jakarta Rita Hastuti menerangkan air yang mulai masuk ke sekolah pada tanggal 1 Januari 2020 sekitar pukul 23.00 WIB.
Saat ini, pihak sekolah terus berkoordinasi dengan pihak kecamatan, kelurahan dan dengan Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat).
"Dua hari ini dilakukan kegiatan pembersihan lumpur, kemudian pembersihan menggunakan air bersih, kemudian dengan disinfektan," ujarya.
Hujan deras sejak 31 Desember 2019 malam hingga 1 Januari 2020 pagi, menyebabkan banjir di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek). (antara/jpnn)