April 2012, Tol Becakayu Mulai Digarap
Rabu, 21 Desember 2011 – 07:48 WIB
Sementara untuk ruas yang lainnya, Djoko mengaku masih pesimistis, karena belum ada progress apa-apa. ’’Tolong agar dipercepat (seperti Becakayu),’’ katanya.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Kresna Kusuma Dyandra Marga, Moertomo Basuki mengatakan, pihaknya siap memulai proses konstruksi ruas tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu. Tetapi, katanya, perusahaan masih menunggu sisa pembebasan lahan sebanyak 7 kilometer dari 21,04 kilometer total panjang jalan tol. ’’Begitu tanah diberikan, kami akan langsung groundbreaking. Kalau sesuai jadwal kerja, sekitar April 2012,’’ harap Moertomo.
Untuk sindikasi perbankan, Moertomo mengaku sudah ada komitmen dari perbankan. "Kami tinggal negoisasi ulang. Biaya operasional pembebasan lahan juga sudah kami siapkan," tuturnya.