Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Australia Memperketat Pembatasan Perjalanan Selama Liburan Paskah

Kamis, 09 April 2020 – 16:42 WIB
Australia Memperketat Pembatasan Perjalanan Selama Liburan Paskah - JPNN.COM
Biasanya liburan Paskah adalah masa liburan terbesar di Australia, namun sekarang warga diminta tidak bepergian. (Supplied)

"Kami tidak menutup kemungkinan semakin melakukan pengetatan di masa depan, jadi jangan menyeberang ke perbatasan."

"Semua orang sebaiknya tinggal di negara bagian masing-masing." kata Palaszczuk.

Menurut Menteri Urusan Kepolisian Queensland, Mark Ryan, mulai hari Jumat, yang merupakan hari pertama liburan Paskah, warga yang masuk ke Queensland yang menggunakan mobil berplat negara bagian tersebut tidak akan diijinkan begitu saja.

"Tidak seorang pun kebal dengan pemeriksaan ketat di perbatasan, ini guna memastikan semua tinggal di negara bagian masing-masing, dan tinggal di rumah kecuali jika harus melakukan hal yang penting".

Penggunaan helikopter untuk memantau di Tasmania

Di Tasmania, pemerintah setempat mengatakan helikopter akan dikerahkan guna memastikan warga tetap berada di rumah selama Liburan Paskah.

Kepala negara bagian Tasmania, Premier Peter Gutwein mengatakan sudah waktunya untuk penerapan aturan yang lebih ketat, guna memastikan penyebaran virus COVID-19 di sana menjadi tidak terkendali.

"Masih ada warga yang tidak mematuhi aturan."

"Saya sudah bersikap adil dan sudah melakukan berbagai upaya untuk memastikan kita semua selamat."

Sebagai negara yang mengandalkan turis baik lokal maupun internasional, Australia sekarang malah berusaha keras untuk membatasi perjalanan selama musim liburan Paskah, salah satu musim liburan paling besar

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close