Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ballack Dipastikan Tak ke Afsel

Selasa, 18 Mei 2010 – 11:19 WIB
Ballack Dipastikan Tak ke Afsel - JPNN.COM
CEDERA - Michael Ballack, kapten yang juga pemain kunci Jerman, harus dipastikan absen di PD 2010 hanya 25 hari menjelang kickoff. Foto: AFP/Getty Images.
BERLIN - Harapan kapten timnas Jerman, Michael Ballack, untuk pulih lebih cepat dan bisa bermain di Piala Dunia (PD) 2010 Afrika Selatan (Afsel) dipastikan sirna. Pasalnya, berdasarkan hasil scan atas cedera pada engkel kanannya, Ballack baru bisa pulih delapan pekan ke depan. Padahal, PD 2010 tinggal 24 hari lagi.

Dengan begitu, Ballack akhirnya memang dipastikan tak bisa membela Jerman. Kabar buruk itu datang setelah pemain Chelsea tersebut diperiksa secara menyeluruh oleh tim dokter timnas Jerman di Berlin, Senin (17/5) pagi waktu setempat. "Cedera di ligamen engkel kanan telah diketahui. Engkel kanan harus diplester. Dia (Ballack, Red) juga harus mengenakan sepatu khusus selama dua pekan," begitu keterangan resmi dari DFB (asosiasi sepakbola Jerman), seperti dikutip Sportinglife.

"Setelah menjalani diagnosis yang dilakukan tim dokter timnas Jerman, Hans-Wilhelm Muller-Wohlfahrt, kemungkinan besar Ballack (baru) bisa kembali berlatih paling cepat dalam waktu delapan pekan ke depan," lanjut juru bicara DFB, di situs www.dfb.de.

Jelas ini merupakan kabar buruk khususnya bagi Joachim Loew, pelatih Jerman. Sebab sebelumnya, Loew pun sudah harus kehilangan kiper Rene Adler dan gelandang Simon Rolfes. Lebih dari itu, kehilangan Ballack yang selama ini merupakan pemimpin di dalam dan luar lapangan, bakal berpengaruh besar.

BERLIN - Harapan kapten timnas Jerman, Michael Ballack, untuk pulih lebih cepat dan bisa bermain di Piala Dunia (PD) 2010 Afrika Selatan (Afsel)

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA