Bamusi Gelar Diskusi Dialektika Perjuangan Bung Karno Bersama Ormas Islam
Sejarah hubungan Bung Karno dengan Ormas Islam ini tentu saja sangat penting, sebab menjadi bagian dari perjalanan pemikiran Soekarno itu sendiri. Ini juga menjadi sangat penting digali terus-terus terutama bagi kalangan milenial.
"Hal ini juga menjadi sangat penting, sebagaimana yang sering kita dengarkan nasehat dari Bapak Proklamator Indonesia Bung Karno sendiri dengan selalu mengatakan Jas Merah; jangan sekali-kali melupakan sejarah," kata Sekretaris Umum PP Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi), Nasyirul Falah Amru, Kamis pagi (27/).
Karena itu Bamusi sebagai sayap Islam di PDI Perjuangan, sambung Gus Falah, mengadakan Webinar berkala tentang hubungan Bung Karno dengan Ormas Islam yang ada di Indonesia.
Webinar ini dimaksudkan untuk menggali kembali jasa-jasa Bung Karno dalam perjuangannya untuk memerdekakan Negara Republik Indonesia Bersama dengan Ormas Islam yang ada di Indonesia.
Sesi pertama, sambung Falah, webinar dilaksanakan pada Rabu malam (26/8), dengan narasumber Ketua PP Muhammadiyah Prof. Dr. Syafiq A. Mughni. Ph.d dan Ketua PBNU Dr. KH. Marsudi Syuhud. Bertindak sebagai Keynote speaker Ketua Umum PP Bamusi Prof. Dr. Hamka Haq. MA
"Kami akan selalu memberikan pencerahan tentang wawasan kebangsaan ini melalui webinar yang Insya Alloh akan terus diselenggarakan oleh PP BAMUSI secara berkala," kata Falah, yang juga anggota DPRRI dari Fraksi PDI Perjuangan.
Selain Webinar, sambung Falah, PP BAMUSI juga mengadakan Sosialisasi Kebangsaan serta da’wah Islam dengan da’wah islam Rahmatan lil Alamin.
Dengan semakin seringnya diskusi tentang Bung Karno bersama tokoh-tokoh dari Ormas Islam yang ada Di Indonesia diharapkan generasi penerus bangsa ini kiranya dapat mengambil Hikmah dan pelajaran yang sangat berarti dalam kehidupan berbangsa.