Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bantu Pulihkan Ekosistem, Tunas Inti Abadi Borong Penghargaan ISDA 2022

Rabu, 30 November 2022 – 21:18 WIB
Bantu Pulihkan Ekosistem, Tunas Inti Abadi Borong Penghargaan ISDA 2022 - JPNN.COM
PT Tunas Inti Abadi (TIA) memborong beberapa penghargaan pada ajang Indonesian SDGs Award (ISDA) 2022. Foto: PT Tunas Inti Abadi (TIA)

“Ikhtiar yang dilakukan oleh TIA ini sejalan dengan konsep “Sustainability House” yang telah dirancang oleh Perseroan."

"Konsep ini mengedepankan semangat ‘A Better Method in Empowering Energy’, yakni mengintegrasikan berbagai aspek, yaitu lingkungan, sosial, dan tata kelola (LST/ESG) ke dalam aspek operasional inti”, tuturnya.

Ajang penghargaan berskala nasional ini diselenggarakan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional Republik Indonesia/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) bersama lembaga Corporate Forum for Community Development (CFCD).

ISDA 2022 diikuti sebanyak 103 perusahaan dan institusi, mulai dari multi sektor yang telah bersinergi dengan pemerintah dalam menjalankan program untuk mencapai Sustainable Development Goals (SDGs) di Indonesia melalui sejumlah kemitraan strategis.

Ketua Umum CFCD Thendri Supriatno memaparkan bahwa Corporate Forum for CSR Development (CFCD) sebagai forum korporasi di Indonesia selalu aktif mendorong dunia usaha untuk mengembangkan inisiatif program yang berkorelasi dengan pencapaian TPB/SDGs.

"Salah satu langkahya ialah melalui program Indonesian SDGs Awards yang merupakan annual event dalam memberikan apresiasi kepada dunia usaha, lembaga, organisasi non pemerintah, dan perseorangan atas dedikasi dan kerja nyata dalam pencapaian target-target SDGs, baik dilingkup internal perusahaan/organisasi maupun masyarakat,” ungkap Thendri.

Lebih lanjut, Thendry menambahkan penghargaan diberikan kepada perusahaan yang melakukan penghematan energi, melakukan konservasi lingkungan serta kegiatan sosial di masyarakat dan berbagai hal positif lain.

Melalui ISDA tentu korporasi akan berlomba-lomba memberikan hal terbaik kepada masyarakat sekitar.(mcr15/jpnn)

PT Tunas Inti Abadi (TIA) memborong beberapa penghargaan pada ajang Indonesian SDGs Award (ISDA) 2022

Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close