Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bantuan demi Konten Sosmed sampai Baju Bolong di Tengah Bencana Gempa Cianjur

Kamis, 01 Desember 2022 – 23:12 WIB
Bantuan demi Konten Sosmed sampai Baju Bolong di Tengah Bencana Gempa Cianjur - JPNN.COM
Sebagian korban gempa masih tinggal di tenda karena rumah mereka hancur atau karena masih takut dengan gempa susulan. (Supplied)

Ia melihat sebagian yang memberikan korban hanya melihat korban sebagai "objek" yang harus dibantu.

"Kita lihat ada mobil membawa bantuan, tidak membuka jendela, namun kemudian warga berkumpul mengelilingi mobil, dan bantuan dibagikan begitu saja," katanya.

Menurtnya meski ada niat yang baik dari lembaga maupun individu untuk membantu, para relawan atau donatur sebaiknya mengetahui apa yang dibutuhkan oleh para korban bencana, ketimbang "sok tahu" soal apa yang mereka butuhkan.

"Kadang korban, yang sekarang kita lebih suka menyebut sebagai penyintas, dijadikan objek, bukan subjek," jelasnya.

"Kita harus melibatkan mereka sebagai orang yang nantinya menjadi bagian dari usaha untuk bangkit kembali.

"Menurut saya ini yang belum terlalu dipahami sehingga ada ego sektoral di  beberapa pihak, mereka belum terbiasa bekerja di bidang kemanusiaan," kata Dinda.

Bantuan tidak disalurkan kepada yang membutuhkan       

Abdul dari BNPB mengatakan para donatur tidak perlu khawatir karena bantuan yang telah diberikan akan diterima para korban paling lambat dua hari. 

"Kami pastikan setelah itu barang sudah akan sampai di tangan warga," ujarnya. 

Warga di Cianjur menyayangkan adanya pihak yang membuat lokasi bencana gempa menjadi tempat wisata untuk foto selfie

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close