Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bea Cukai Gelar Monev Perjanjian Kerja Sama dengan TNI AD, Apa Hasilnya?

Selasa, 21 Maret 2023 – 22:24 WIB
Bea Cukai Gelar Monev Perjanjian Kerja Sama dengan TNI AD, Apa Hasilnya? - JPNN.COM
Bea Cukai menggelar monitoring dan evaluasi (monev) perjanjian kerja sama dengan TNI AD yang berlangsung di Kantor Pusat Bea Cukai, Selasa (21/3). Foto: Dokumentasi Humas Bea Cukai

jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai gelar monitoring dan evaluasi (monev) perjanjian kerja sama dengan TNI AD.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Kantor Pusat Bea Cukai, Selasa (21/3).

Monev merupakan salah satu poin kesepakatan dalam perjanjian kerja sama Bea Cukai dan TNI yang dihadiri langsung Direktur Jenderal Bea dan Cukai dan Asisten Teritorial KSAD di Medan pada 3 Agustus 2022 lalu.

Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Hatta Wardhana menyebutkan perjanjian kerja sama tersebut memuat sinergi lima kegiatan.

Kelima kegiatan tersebut, yakni pengelolaan data dan informasi, sosialisasi dan pembekalan, bantuan pendampingan, pencegahan pelanggaran hukum kepabenan dan cukai, serta kegiatan lainnya.

"Kedua pihak sepakat untuk melaksanakan monitoring dan evaluasi minimal dua kali dalam setahun, seperti yang terlaksana hari ini," kata Hatta Wardhana, Selasa (21/3).

Hatta menyebutkan sejak penandatanganan kerja sama tersebut, 21 satuan kerja Bea Cukai, yang terdiri dari Kantor Wilayah Bea Cukai di seluruh Indonesia dan Kantor Pelayanan Utama Bea Cukai Batam telah melaporkan pelaksanaan 562 kegiatan sinergi.

Kegiatan yang paling banyak dilaksanakan adalah kegiatan lainnya dengan total 246 kegiatan, diikuti dengan 169 kegiatan patroli dan operasi, 107 kegiatan soft approach, dan 40 kegiatan pengelolaan data.

Hatta Wardhana menyampaikan Bea Cukai dan TNI DA sepakat untuk melaksanakan monitoring dan evaluasi (monev) minimal dua kali dalam setahun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News