Bea Cukai Tetap Memberikan Pelayanan Ekspor Terbaik di Tengah Pandemi Covid-19
jpnn.com, JAKARTA - Ekspor merupakan salah satu instrumen pendukung program pemulihan ekonomi nasional.
Bea Cukai yang menjalankan perannya sebagai industrial assistance dan trade facilitator dalam rangka mendukung program tersebut, terus berupaya mendorong dan memfasilitasi ekspor di masa pandemi Covid-19.
“Bea Cukai selalu siap mendukung dan membantu kegiatan ekspor dengan memberikan pelayanan terbaik. Bea Cukai juga tak henti-hentinya memberikan asistensi dan menawarkan fasilitas kepada pengguna jasa untuk kemudahan ekspor,” kata Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Bea Cukai Sudiro.
Bea Cukai Ambon melayani ekspor PT Citic Seram Energy Ltd yang terletak di Bula, Maluku, secara simultan.
Pemeriksaan sarana pengangkut laut (Kapal MT Elbrus) dilakukan, Selasa (27/7).
Keesokan harinya dilanjutkan pengawasan pemuatan oseil crude oil sebanyak 299.775 barel dan sounding akhir untuk memastikan jumlah muatan barang ekspornya.
Kemudian, pada Jumat (30/7) dilakukan asistensi submit dokumen PEB sehingga Kapal MT Elbrus dapat berangkat setelah terbit NPE sekitar pukul 21.00 WIT.
Menurut Sudiro, ini merupakan ekspor pertama PT Citic Seram Energy Ltd untuk tahun 2021 ini.