Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Begini Cara Sopir Angkot Menentang Bus Pelajar Gratis

Minggu, 29 Januari 2017 – 08:39 WIB
Begini Cara Sopir Angkot Menentang Bus Pelajar Gratis - JPNN.COM
Angkot yang ditempeli stiker menolak rencana bus pelajar gratis. Foto: Radar Banjarmasin/JPNN.com

Incaran utama angkot adalah pelajar yang belum cukup umur mengantongi SIM. Sementara mencari penumpang umum susahnya minta ampun.

Kredit sepeda motor dan mobil kian murah dan mudah. Warga sekarang mengandalkan kendaraan pribadi ketimbang angkutan umum.

Disebutkannya, di Banjarbaru sekarang ada 265 angkot yang masih beroperasi. Kholis berharap, walikota mau mendengar aspirasi sopir.

"Kami berharap pemko menambah pendapatan kami dengan meluaskan area trayek. Bukan malah mematikan pendapatan kami," pungkasnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kabag Humas Banjarbaru Syarif Nizam menjamin minibus pelajar tidak akan mengganggu angkot.

"Sebab, dari 10 trayek yang direncanakan pemko, tidak menyisir atau mengiris trayek angkot. Trayeknya di luar Jalan Ahmad Yani," ujarnya.

Dijelaskannya, minibus pelajar gratis ini merupakan utang walikota. Janji politik Nadjmi Adhani saat kampanye Pilkada lalu. Semangatnya untuk meringankan beban orang tua murid.

"Segmen pasarnya juga beda. Minibus ini hanya untuk pelajar, yang lain tak boleh naik," imbuhnya.

Para sopir angkot menentang keras rencana Pemko Banjarbaru, Kalsel, menyediakan bus gratis untuk pelajar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close