Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Belum Ada Antraks di Jakarta, tapi Tetap Harus Waspada

Senin, 23 Januari 2017 – 22:11 WIB
Belum Ada Antraks di Jakarta, tapi Tetap Harus Waspada - JPNN.COM
Foto/ilustrasi: AP

jpnn.com - jpnn.com - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta Koesmedi Priharto mengingatkan warga agar mewaspadai penyebaran antraks. Kini, pihaknya menggandeng Dinas Kelautan, Petanian dan Ketahanan Pangan Provinsi DKI Jakarta untuk mencegah penyakit pada hewan ternak yang bisa menular ke manusia itu.

"Ini penyakit hewan dan wewenang DKPKP, bidang peternakan. Kami hanya memantau," tegasnya kepada JawaPos.com, Senin (21/1).

Koesmedi menegaskan, pihaknya terus memonitor setiap pasien yang mengalami ciri-ciri tertular antraks. Hingga saat ini memang belum ada laporan pasien antraks di DKI Jakarta.

Namun, dia mengharapkan tidak ada pasien antraks. “Moga-moga jangan sampai, belum ada laporan," jelasnya.

Selain itu, Dinkes DKI juga sudah menginstruksikan setiap rumah sakit dan tenaga kesehatan untuk segera melapor jika menemukan pasien yang diduga tertular virus antraks.

"Sudah diingatkan kepaa RS pemerintah dan swasta karena itu sesuai Permenkes bahwa siaga cepat melaporkan kasus jika ada pasien yang dicurigai tertular," tegas Koesmedi.(cr1/JPG)

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) DKI Jakarta Koesmedi Priharto mengingatkan warga agar mewaspadai penyebaran antraks. Kini, pihaknya menggandeng Dinas

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News