Belum Selesai, Sudah Rusak
Gedung DPRD Palembang Telan Rp680 MiliarKamis, 26 November 2009 – 12:34 WIB
Ilyas menambahkan, pengerjaan pembangunan gedung DPRD Kota Palembang ini menelan dana Rp 680 Milyar. Jadi, sudah selayaknya pembangunan gedung ini sesuai dengan kesepakatan.
“Dengan adanya, kerusakan beberapa bagian gedung perlunya tindak lanjut dengan cepat pihak yang berwenang, untuk segera melakukan perbaikan semua bagian yang rusak,” jelasnya.
Faisal Riza Pembuat Komitmen (PK) PU Cipta Karya mengatakan, semua kerusakan terutama pada kaca yang pecah, akibat kecelakaan kerja tukang dan ini akan dilakukan perbaikan segera. “Karena, pekerjaan yang dilakukan kontraktor memiliki tanggung jawab selama 6 bulan. Sementara kerusakan struktur gedung selama 10 tahun ini, bila rusak maka masih dilakukan perbaikan,” pungkasnya.(mg26/fuz/JPNN)