Besaran UKT di Sejumlah PTN, Perlu Diketahu Pendaftar Jalur Mandiri
Bedanya, pada jalur mandiri, camaba harus membayar SPI. Besaran SPI di ITS sendiri setiap prodi berbeda-beda. Yakni, minimal Rp 20 juta hingga minimal Rp 75 juta. Meski begitu, semakin besar biaya SPI yang dibayar tetap tidak menjamin calon peserta tersebut diterima jalur mandiri.
“Jadi bukan jor-joran uang. Semua sudah disesuaikan dengan standarnya. ITS juga tetap memprioritaskan akademik,” ujarnya.
Ashari menyebutkan, banyak dari para pendaftar jalur mandiri yang sanggup membayar hingga ratusan juta. Namun, nilai akademik peserta di bawah rata-rata. ITS pun tidak meloloskannya. “Subsidi silang dikuatkan untuk membantu kelompok yang ekonominya kurang. Namun, bukan dari jalur mandiri saja. ITS masih ada dari perusahaan danprogram-program lain,” katanya.
Sementara itu, di Universitas Airlangga juga memberlakukan uang kuliah semester (UKS) dan uang kuliah awal (UKA). Besaran UKS sendiri setiap prodi berbeda-beda. Minimal Rp 6 juta hingga Rp 15 juta. Sementara, UKA paling murah Rp 20 juta hingga Rp 99 juta. (han/ayu)